SuaraLampung.id - Staf Ahli Bidang Hukum Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) Samsudin resmi menjabat sebagai Penjabat (Pj) Gubernur Lampung, Rabu (19/6/2024).
Samsudin dilantik menjadi Pj Gubernur Lampung oleh Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian.
"Beliau harus mampu untuk membangun hubungan dengan semua forkopimda (forum koordinasi pimpinan daerah), tokoh masyarakat, stakeholder (pemangku kepentingan), dan sekaligus juga dengan para kepala daerah tingkat dua, hubungannya harus bagus," kata Tito saat memberikan keterangan pers usai menghadiri pelantikan di Kantor Kemendagri, Jakarta, Rabu (19/6/2024).
Menurut Tito, menjadi kepala daerah memiliki tantangan yang berbeda dibandingkan dengan saat menjabat di pemerintahan pusat, yakni Kemenpora.
"Karena menjadi kepala daerah ini pantangannya banyak, penanggung jawab tertinggi pemerintahan di tingkat provinsi, wakil pemerintah pusat di provinsi, sekaligus juga koordinator para kepala daerah tingkat dua, bupati/wali kota," katanya mengingatkan Samsudin.
Selain itu, Tito juga mengingatkan Samsudin untuk tidak tersandung kasus tindak pidana korupsi karena tidak memiliki hambatan politik saat bertugas menjadi Pj Gubernur Lampung karena bukan kader dari partai politik.
"Beliau tidak punya biaya politik menjadi Pj Gubernur tanpa biaya apa pun, maka saya selalu mewanti-wanti seluruh Pj-Pj, jangan berpikir seperti kepala daerah hasil pilkada yang keluar biaya politik ingin mengembalikan biaya politik, akhirnya terkena kasus pidana korupsi," ujarnya.
Secara khusus, Mendagri berpesan kepada Samsudin untuk bertugas dengan baik untuk kepentingan rakyat melalui program-program pemerintah. Terlebih, kata dia, Lampung merupakan kampung Samsudin.
"Lampung adalah salah satu daerah yang berkembang pesat saat ini. Lampung menjadi salah satu gudang lumbung pangan di Indonesia, wisata alamnya sangat-sangat berpotensi banyak, tanahnya yang sangat subur, tenaga kerja cukup, tetapi tolong ini semua dijalani dengan baik, di kampung sendiri," jelasnya.
Baca Juga: Besok Pelantikan Pj Gubernur Lampung di Kemendagri
Samsudin menggantikan mantan Gubernur Lampung hasil Pilkada 2019, Arinal Djunaidi. (ANTARA)
Berita Terkait
- 
            
              Besok Pelantikan Pj Gubernur Lampung di Kemendagri
 - 
            
              Masuk Bursa Pj Gubernur Lampung, Rektor Unila Bilang Begini
 - 
            
              KPK: Video Penyitaan Harta Mendagri Tito Karnavian Hoaks
 - 
            
              Mendagri Minta Kepala Daerah Melek Digital: Yang Tidak Adaptif akan Tertinggal
 - 
            
              Gus Samsudin Akui Bukan Orang Sakti, Pengobatannya Hanya Kantongi Izin Pijat
 
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 - 
            
              Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
 
Terkini
- 
            
              Link DANA Kaget Terbaru: Solusi Cerdas untuk Tambahan Susu Anak
 - 
            
              Promo Combo Bliss dari JCO: 1/2 Lusin Donat 1 Jcool Twist dan Iced Brown Sugar Latte Cuma 115K
 - 
            
              Diskon 10 Persen di Super Indo: Belanja Lebih Hemat di Hari Selasa
 - 
            
              Rekomendasi Produk Mingguan Alfamidi: Diskon Spektakuler Mulai dari Buah hingga Pewangi
 - 
            
              Promo Super Hemat Indomaret: Diskon 30 Persen untuk Skincare Pilihan