SuaraLampung.id - Berikut ini adalah profil H. Nanang Ermanto, Bupati Lampung Selatan. Nanang dikabarkan bakal maju lagi dalam Pilkada 2024 sebagai calon Bupati Lampung Selatan.
Saat ini Nanang Ermanto sudah mendaftar di Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) sebagai bakal calon Bupati Lampung Selatan.
Perjalanan karier Nanang Ermanto di dunia politik terbilang cukup panjang. Pernah menjadi kepala desa lalu anggota legislatif kemudian menjadi Wakil Bupati Lampung Selatan hingga akhirnya duduk menjadi orang nomor 1 di Lampung Selatan.
Profil Nanang Ermanto
Nanang Ermanto lahir di Tanjungkarang, Bandar Lampung, pada 10 Oktober 1967. Semasa kecilnya, Nanang sering pindah-pindah sekolah. Ini karena kenakalannya saat itu.
“Waktu SD saya lima kali pindah sekolah. Kalau gak bandel Nanang gak jadi Nanang,” kata Nanang Ermanto dikutip dari website resmi Pemkab Lampung Selatan.
Ia menamatkan pendidikan sekolah dasarnya di SDN 1 Sidoarjo pada tahun 1981. Orang tua lalu menempatkan Nanang Ermanto di pendidikan khusus di SLB Handayani (Pusat Rehabilitasi Anak Nakal) binaan Departemen Sosial RI di kawasan Cilandak, Jakarta selama tiga tahun.
Karena SLB Handayani belum bisa menyelenggarakan ujian secara mandiri, Nanang akhirnya mengikuti ujian di SMPN 11 Jakarta. Ia pun memiliki ijazah di SMPN 11 Jakarta.
Selulus SMP, Nanang kembali ke Bandar Lampung. Ia sekolah di SMA Tunas Harapan di Gedung Meneng, Bandar Lampung. Karena SMA tersebut tidak bisa mengadakan ujian sendiri, Nanang akhirnya mengikuti ujian di SMAN 5 Bandar Lampung hingga mendapatkan ijazah di tahun 1981.
Baca Juga: Banyak Laporan Jalan Rusak di Lampung Selatan, Nanang Ermanto: PU Masih Mendata
Ketika remaja, Nanang Ermanto sempat membantu orang tua berkebun dan usaha dagang di Desa Way Galih, Kecamatan Tanjung Bintang.
Di tahun 1991, Nanang menikah dengan wanita bernama Winarni. Sebagai kepala rumah tangga, Nanang mulai mencari nafkah untuk keluarganya.
Mulai membuka warung makan di Pasar Koga Bandar Lampung hingga berjualan nasi pecel dan soto di desa Way Galih dilakukannya. Bahkan Nanang juga sempat menjadi satpam.
Perjalanan Karier
Nanang Ermanto sangat mengidolakan sosok Proklamator RI Bung Karno. Untuk itu di tahun 1990, ia memutuskan bergabung menjadi kader PDI (sekarang bernama PDIP) di Tanjung Bintang.
Nanang pernah menjadi Ketua Ranting PDI desa Way Galih lalu menjadi menjadi Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kabupaten Lampung Selatan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Di WEF Davos 2026, BRI Dorong UMKM Jadi Agenda Utama Keuangan Dunia
-
Fokus Sektor Produksi, BRI Jadikan Klaster Usaha Pengungkit Ekonomi Daerah
-
Promo Alfamart Januari 2026: Pembalut Wanita hingga Popok Dewasa Diskon 50 Persen
-
7 Fakta Sweet Indo Lampung, Raksasa Gula yang HGU-nya Dicabut Pemerintah
-
Masih Sering Salah? Ini Operasi Hitung Bilangan Bulat Positif dan Negatif