SuaraLampung.id - Berikut ini adalah profil Wali Kota Bandar Lampung periode 2021-2024 Hj. Eva Dwiana, SE. Wanita yang akrab disapa Bunda Eva ini adalah Wali Kota Bandar Lampung perempuan pertama.
Bersama pasangannya Deddy Amarullah, Eva Dwiana menjadi Wali Kota Bandar Lampung setelah memenangkan pertarungan Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bandar Lampung di tahun 2020.
Kemenangan Eva Dwiana ini melanjutkan kepemimpinan sang suami Herman HN, yang merupakan Wali Kota Bandar Lampung selama dua periode yaitu 2010—2015 dan 2016—2021.
Profil Eva Dwiana
Baca Juga: Ir. H. Arinal Djunaidi
Eva Dwiana lahir di Tanjungkarang, Bandar Lampung, pada 25 April 1970 dari pasangan Iskandar Zulkarnaen asal Muaraenim, Sumatera Selatan dan Dahniar dari Sumatera Barat.
Nama Eva Dwiana mulai dikenal publik di Bandar Lampung saat ia mendirikan Majelis Taklim Rachmat Hidayat. Lewat majelis taklim ini, Eva rutin menggelar pengajian bersama ibu-ibu.
Nama Eva makin populer setelah sang suami, Herman HN terpilih menjadi Wali Kota Bandar Lampung tahun 2010. Sejak itu ia memutuskan terjun ke dunia politik.
Di tahun 2011, Eva Dwiana menjadi Ketua DPC Partai Demokrat Kota Bandar Lampung. Lalu di tahun 2014, Bunda Eva pindah ke Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).
Di partai berlambang banteng ini, Eva Dwiana menjadi Ketua Bidang Perempuan dan Anak DPD PDIP Lampung. Ia pun ikut dalam pemilihan legislatif (Pileg) 2014.
Baca Juga: Walau Timnas Indonesia U-23 Kalah di Semifinal, Eva Dwiana: Kami Tetap Bangga
Berada di nomor urut 10, Eva Dwiana berhasil meraih suara terbanyak. Ia pun menjadi anggota DPRD Provinsi Lampung di komisi III.
Berita Terkait
-
Usulkan TNI Aktif di Kementerian Sipil, Ini Profil Jendral Agus Subiyanto
-
Profil Nunuk Nuraini, Peracik Bumbu Indomie yang Disukai sampai ke Luar Negeri
-
Rumahnya Digeledah KPK, Ini Profil dan Karir Politik Ridwan Kamil
-
Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
-
Profil Ifan Seventeen yang jadi Dirut BUMN 'Sakit'
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Eliano Reijnders Gabung Timnas Indonesia, PEC Zwolle Tulis Kalimat Menyentuh
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
Pilihan
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
-
Sibuk Naturalisasi, Jordi Cruyff Beri Nasihat Membumi untuk PSSI
-
Tabel KUR BRI Terbaru, Pinjaman Rp1 Juta Hingga Rp500 Juta dan Bunganya
-
Setoran Pajak Anjlok 41 Persen di Tengah Kebutuhan Anggaran Jumbo Prabowo
Terkini
-
Jadwal Buka Puasa Kota Bandar Lampung Kamis 13 Maret 2025
-
Lebaran 2025: Angkutan Barang Dibatasi di Lampung! Cek Jadwalnya
-
Serunya Kapan Lagi Buka Bareng BRI Festival 2025, Dari Kuliner Lezat hingga Hiburan
-
Jejak Harimau Sumatera Ditemukan di Lampung Barat, Imbauan Darurat Dikeluarkan
-
Cek Kesiapan Terminal Rajabasa, Pelabuhan Bakauheni dan Stasiun Tanjungkarang Hadapi Pemudik