SuaraLampung.id - Tim dari Unit Tindak Pidana Tertentu (Tipidter) Polres Lampung Timur mendatangi lokasi tambang batu diduga ilegal di Desa Sumur Bandung, Kecamatan Way Jepara, Lampung Timur, Rabu (3/4/2024).
Kanit Tipidter Polres Lampung Timur Iptu A Yani mengatakan, tidak ada aktivitas terlihat di lokasi tambang batu diduga ilegal tersebut. Tim Tipidter hanya disuguhi pemandangan tumpukan ratusan kubik batu di lokasi tambang batu.
Polisi tampak terkejut begitu melihat tambang batu yang ternyata lokasinya cukup besar.
"Wah ini besar ada ribuan kubik ini yang sudah siap diangkut," kata Kanit Tipidter Iptu Yani sambil melihat lihat tumpukan batu.
Baca Juga: Jalan Rusak Muara Gadingmas Lampung Timur, Dagangan Politik 5 Tahun Sekali
Saat di wawancara Iptu Yani mengatakan dirinya tetap akan melanjutkan proses penyelidikan dugaan tambang batu ilegal tersebut.
Polisi juga akan mendalami soal perizinan. Jika benar tidak ada ijin, maka pemilik lokasi tambang batu akan diproses secara hukum.
"Informasi yang kami dapat lokasi ini sudah 3 tahun lebih beroperasi, dan ada dua titik lokasi yakni milik Pak Misiran dan Pak Tamam. Kami akan pantau terus sambil mendalami soal perizinan," kata Yani.
Yani juga menegaskan selama masih dalam proses penyelidikan diharapkan jangan sampai ada aktivitas di lokasi tambang seperti mengeluarkan batu dari lokasi pengerukan. Dia juga menegaskan akan melakukan pemantauan di lokasi.
Diketahui alat berat yang digunakan untuk menggali batu sengaja disembunyikan pemiliknya di rumah warga. Sebab ada sebuah ekskavator berwarna kuning berada di pelataran rumah warga yang tidak jauh dari lokasi tambang batu.
Baca Juga: Suami di Lampung Timur Tega Bacok Istri, Lalu Bunuh Diri Minum Racun
"Alat ini sudah lima hari di rumah saya. Saya juga tidak tau punya siapa yang pasti waktu nitip tidak izin jadi saya tidak tau," kata Suwi pemilik rumah.
Saat ditanya apakah ekskavator tersebut dari lokasi galian batu yang ada di belakang rumahnya? Duwor menggelengkan kepala tanpa memberi jawaban tegas.
Kontributor : Agus Susanto
Berita Terkait
-
Detik-Detik Mengerikan Ledakan Gas Metana di Tambang Iran, 51 Pekerja Tewas 24 Lainnya Masih Hilang
-
Bahlil Jamin Tambang untuk Muhammadiyah Bukan Kaleng-kaleng
-
Profil Endre Saifoel, Mantan Anggota DPR RI Asal Sumbar Tersandung Kasus Dugaan Korupsi Tambang Batu Bara di Sumsel
-
Gurita Bisnis Haji Ciut, Pantas Sanggup Gelar Pesta Nikahan Anak 14 Hari 14 Malam
-
Profil Haji Ijai, Tak Kalah Kaya dari Haji Ciut Sang Adik yang Gelar Nikahan 14 Hari 14 Malam
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Meriahnya OPPO Run 2024, Ada Hadiah Ratusan Juta dan Diskon dengan Menggunakan BRImo
-
Pilkada 2024: KPU Bandar Lampung Antisipasi Bencana, TPS Rawan di Pulau Pasaran
-
Liburan Berujung Maut: Rombongan PAUD Terseret Ombak di Pantai Ilahan, 1 Bocah Meninggal
-
Lampung Siaga I Jelang Pencoblosan Pilkada Serentak 2024, Wamendagri Beri Catatan Ini
-
Logistik Pilkada Bandar Lampung Aman, Wamendagri: "On the Track!"