Scroll untuk membaca artikel
Wakos Reza Gautama
Rabu, 28 Februari 2024 | 17:03 WIB
Perbaikan ruas jalan RE Martadinata-Padang Cermin jadi prioritas perbaikan Pemprov Lampung. [ANTARA]

SuaraLampung.id - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung mulai akan memperbaiki jalan menuju kawasan wisata di ruas jalan RE Martadinata-Padang Cermin.

Kepala Dinas Bina Marga dan Bina Konstruksi (BMBK) Provinsi Lampung M Taufiqullah mengatakan, salah satu fokus utama tahun ini adalah perbaikan jalan utama menuju berbagai kawasan wisata bahari.

Ia mengatakan selain melakukan perbaikan jalan, juga dilakukan perbaikan gorong-gorong di sepanjang jalur wisata bahari yang berada di pesisir Lampung tersebut.

"Tahun ini Pemerintah Provinsi Lampung akan memperbaiki sejumlah ruas jalan yang digunakan sebagai akses menuju kawasan wisata seperti jalan RE Martadinata yang melewati wilayah Kota Bandar Lampung dan Kabupaten Pesawaran," kata Taufiq.

Baca Juga: Pemulung Ini Kaget Lihat Jasad Bayi di Bawah Jembatan Jalan Urip Sumoharjo Bandar Lampung

Kemudian ruas jalan menuju Lempasing-Padang Cermin, ruas jalan Padang Cermin-Kedondong, Kedondong-Pardasuka, dan ruas jalan Pringsewu-Padarsuka. Lalu ruas jalan Pringsewu-Kalirejo, dan ruas jalan Gedong Tataan-Kedondong.

"Perbaikan ruas jalan tersebut diharapkan dapat meningkatkan kenyamanan dan kemudahan bagi para wisatawan yang ingin berkunjung ke berbagai objek wisata di Kabupaten Pesawaran serta di berbagai kabupaten lain di Provinsi Lampung," ujar dia.

Menurut Taufiq, kegiatan perbaikan jalan menuju berbagai destinasi bahari tersebut menjadi komitmen pemerintah daerah dalam meningkatkan kualitas infrastruktur di Lampung.

"Diharapkan dengan perbaikan jalan yang sudah dimulai salah satunya di kawasan pesisir pantai di Kabupaten Pesawaran ini aksesibilitas pariwisata makin meningkat," katanya.

Pemprov Lampung pun telah menyiapkan Rp15 miliar untuk membangun ruas jalan Simpang Teluk Kiluan-Simpang Umbar, Simpang Umbar-Putih Doh, Putih Doh-Kuripan yang juga rute pariwisata menuju objek wisata bahari di Kabupaten Tanggamus dan daerah sekitarnya, seperti menuju Pantai Gigi Hiu serta destinasi wisata lainnya. (ANTARA)

Baca Juga: Sopir Bus Eva Star Jadi Tersangka Kecelakaan Beruntun di Pintu Masuk Pelabuhan Bakauheni

Load More