SuaraLampung.id - Sejumlah nama diprediksi lolos sebagai anggota DPR RI dari daerah pemilihan (dapil) Lampung I berdasarkan hitung cepat Lembaga Rakata dan Kuadran.
Hingga Kamis (15/2/2024) pagi, sudah ada 82,63% suara yang masuk dalam hitungan cepat Rakata dan Kuadran, yang dilakukan di Hotel Emersia Bandar Lampung.
Dapil Lampung I sendiri, mencakup wilayah Bandar Lampung, Lampung Selatan, Metro, Pesawaran, Pringsewu, Tanggamus, Lampung Barat, dan Pesisir Barat.
Hasil hitung cepat untuk suara Caleg di Rakata dan Kuadran di DPR RI Dapil Lampung I, Caleg PKB M. Kadafi meraih presentase suara terbanyak yakni 5,52% dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com.
Baca Juga: 4 Calon Anggota DPD RI Lampung yang Diprediksi Lolos Versi Hitung Cepat Rakata
Kemudian posisi kedua disusul Caleg PAN Putri Zulkifli Hasan 5,33%, posisi ketiga ditempati Caleg Partai Nasdem Rahmawati Herdian 5,28%, dan posisi keempat ada Caleg Gerindra Ahmad Muzani dengan raihan 5,14%.
Lalu posisi kelima ditempati Caleg PKB Ela Siti Nuryamah 3,84%, disusul Caleg Demokrat Zulkifli Anwar 3,55%, posisi ketujuh ada Caleg PDIP Sudin 3,48%, dan posisi ke-8 ditempati Caleg PKS Al-Muzzamil Yusuf 3,24%.
Selanjutnya posisi ke-9 ditempati Caleg PDIP Muklis Basri 3,05%, posisi ke-10 ditempati Caleg Nasdem Taufik Basari 2,93%, posisi ke-11 ditempati Ruby Chairani 2,77%, dan posisi ke-12 ditempati Caleg Gerindra Pattimura 2,22%.
Posisi ke-13 ditempati Caleg Partai Golkar Lodewijk F. Paulus 1,99%, disusul posisi ke-14 ada Caleg Gerindra M. Atras Mafazi 1,95%, dan posisi ke-15 ada Caleg Golkar Rycko Menoza 1,92%.
Lalu posisi ke-16 ditempati Caleg Partai Demokrat Imer Darius 1,55%, posisi ke-17 ditempati Caleg PDIP Endro S. Yaman 1,35%, posisi ke-18 ada Caleg PKB Fadhilatul Amiiroh 1,31%, posisi ke-19 ada Caleg Golkar Naomie Natalia Damanik 1,21%, dan posisi ke-20 ditempati Caleg PSI Benny Kisworo 1,17%.
Baca Juga: Respons TKD Prabowo-Gibran Lampung Atas Hasil Hitung Cepat Pilpres 2024
Dari perolehan suara partai dan suara caleg tersebut, maka nama-nama yang bakal lolos ke DPR RI di Dapil Lampung I yakni dua kursi Partai Gerindra ditempati Ahmad Muzani dan Ruby Chairani atau Pattimura.
Sementara untuk kursi PKB ditempati M. Kadafi dan Ela Siti Nuryamah, lalu kursi PDIP ditempati antara Sudin atau Muklis Basri, kursi Nasdem ditempati Rahmawati Herdian, dan kursi Golkar ditempati antara Lodewijk F. Paulus atau Rycko Menoza.
Kemudian kursi PAN ditempati Putri Zulkifli Hasan, kursi PKS ditempati Al-Muzzamil Yusuf, dan kursi Partai Demokrat ditempati Zulkifli Anwar.
Hitung cepat sendiri menggunakan metode stratified random sampling, sementara margin of error hanya 1,50%, dengan tingkat kepercayaan 2,16%. Hasil tersebut, bukanlah hasil resmi dari KPU.
Berita Terkait
-
Tragedi Berdarah di Polres Solok Selatan: Motif Penembakan Kasat Reskrim karena Tak Senang Tambang Ilegal Ditindak?
-
Duduk di DPR, Nafa Urbach Diingatkan Netizen: Sekarang Kamu Wakil Rakyat, Bukan Wakil Partai
-
Kekayaan Arzeti Bilbina, 2 Periode Jadi Anggota DPR RI Tapi Tak Punya Rumah Pribadi
-
Profil dan Kekayaan Mufti Anam, Anggota DPR RI yang Kecam Isa Zega Soal Umrah Pakai Busana Perempuan
-
Anggota DPR Mufti Anam Desak Polisi Segera Tangkap Isa Zega: Dia Umrah dengan Cara Perempuan
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Meriahnya OPPO Run 2024, Ada Hadiah Ratusan Juta dan Diskon dengan Menggunakan BRImo
-
Pilkada 2024: KPU Bandar Lampung Antisipasi Bencana, TPS Rawan di Pulau Pasaran
-
Liburan Berujung Maut: Rombongan PAUD Terseret Ombak di Pantai Ilahan, 1 Bocah Meninggal
-
Lampung Siaga I Jelang Pencoblosan Pilkada Serentak 2024, Wamendagri Beri Catatan Ini
-
Logistik Pilkada Bandar Lampung Aman, Wamendagri: "On the Track!"