SuaraLampung.id - Sejumlah rute penerbangan yang ditutup karena pandemi COVID-19 akan kembali dibuka di Bandara Radin Inten II Lampung.
Ada empat rute yang akan dibuka kembali di Bandara Radin Inten II, yaitu Lampung-Batam, disusul Lampung-Solo, Lampung-Sumatera Utara, dan Lampung-Surabaya.
Executive General Manager (EGM) Bandara Radin Inten II Lampung Untung Basuki mengatakan, sebenarnya keempat rute ini ditutup karena pandemi Covid-19.
"Rute penerbangan di Lampung ini sebenarnya banyak akan tetapi ada yang tidak aktif karena pandemi Covid-19. Oleh karena ada perbaikan kondisi, kami coba aktifkan kembali rute yang memiliki potensi permintaan tinggi," ujar Untung Basuki ,Minggu (7/1/2024).
Menurut Untung, diaktifkan rute tersebut karena banyak permintaan konsumen.
"Saat ini sedang dibahas dengan maskapai untuk mencoba mengaktifkan kembali rute-rute lama tersebut, karena memang permintaan konsumen ke rute-rute tersebut cukup banyak," katanya.
Dia menjelaskan ada beberapa maskapai penerbangan yang mengajukan penambahan rute penerbangan.
"Banyak maskapai yang menjajaki pasar ini. Biasanya kalau permintaan tinggi dari frekuensi satu kali sepekan bisa meningkat sampai setiap hari dalam sepekan," ucapnya.
Menurutnya, dengan pengaktifan rute-rute penerbangan baru tersebut, akan menambah jumlah frekuensi penerbangan di Bandara Radin Inten II Lampung.
Baca Juga: Awal Januari Dibuka Rute Penerbangan Lampung-Yogyakarta dan Lampung-Bali
Saat ini dalam sepekan hanya sekitar 22 kali penerbangan yang melayani kedatangan dan keberangkatan, menjadi lebih dari 22 kali dalam sepekan.
Biasa sepekan sekitar 22 kali frekuensi penerbangan. Dengan penambahan rute Bali, dan Yogyakarta yang akan melakukan penerbangan perdana di Januari ini, frekuensi bisa lebih dari 22 kali.
"Ditambah lagi dengan aktifnya rute-rute lama. Kalau yang sekarang ini untuk maskapai Lion Air dalam sepekan ada tujuh kali penerbangan, AirAsia empat kali penerbangan dan akan menambah tiga kali sehari lagi. Kemudian Garuda Indonesia tiga kali setiap hari," kata Basuki. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Awal Januari Dibuka Rute Penerbangan Lampung-Yogyakarta dan Lampung-Bali
-
Pergerakan Penumpang di Bandara Radin Inten II Meningkat di 2023, Ini Penyebabnya
-
Penumpang Membludak, Bandara Radin Inten II Tambah Penerbangan Ekstra
-
Penumpang Pesawat Bandara Radin Inten II Membludak di Libur Akhir Tahun
-
Erupsi Gunung Anak Krakatau Tidak Mengganggu Penerbangan di Bandara Radin Inten II
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
7 Promo Kopi Alfamart untuk Stok Ngopi Awal 2026, Harga Mulai Rp4 Ribuan
-
Cek Fakta: Hoaks! Tautan Pinjaman BRI Sampai Rp500 Juta, Ini Bahayanya!
-
Promo Indomaret Awal 2026: Daftar Snack & Minuman Harga Lebih Murah
-
7 Karaoke Keluarga dengan Happy Hour untuk Nongkrong & Nyanyi Lebih Hemat
-
6 Fakta Viral Sinkhole di Limapuluh Kota, Air Jernihnya Dipercaya Jadi Obat Meski Berisiko