SuaraLampung.id - Komplotan pencuri truk di wilayah Provinsi Lampung ditangkap aparat Tekab 308 Polres Lampung Selatan bersama Polda Lampung.
Total ada empat tersangka pencurian truk yang ditangkap petugas. Para tersangka masing-masing berinisial WW (34), DS alias Ronggur (25), JN (23), dan JH (32).
Dari komplotan spesialis pencurian truk ini, petugas menyita barang bukti berupa satu unit mobil truk Colt Diesel merek Mitsubishi, tiga unit sepeda motor Yamaha FU, Yamaha Mio dan Yamaha Vixion. Kemudian enam unit handphone, uang dan pakaian.
Kapolres Lampung Selatan AKBP Yusriandi Yusrin mengatakan, awalnya petugas menangkap WW (34) warga Adiluwih Kabupaten Pringsewu pada Sabtu (28/10/2023).
Dari keterangan WW, polisi melakukan pengembangan dan menangkap JN (34) dan DS alias Ronggur (25) yang keduanya warga Pagar Jati, Kecamatan Kikim, Kabupaten Lahat, pada Minggu (29/10/2023), di Panjang, Bandar Lampung.
“Tersangka JN dan DS melakukan pencurian truk Mitsubishi Colt Diesel di Desa Karang Anyar, Kecamatan Jati Agung Lampung Selatan," ujar Yusriandi dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com.
Sedangkan tersangka JH (32) berhasil dibekuk pada 3 September 2023 di wilayah Panjang, Bandar Lampung. JH bersama pelaku lainnya melakukan aksinya di Bandar Lampung dan Pesawaran.
Polisi juga mengamankan kendaraan truk Mistubishi Colt Diesel di perbatasan Kabupaten Musi Banyu Asin dan Provinsi Jambi.
Kejadian pencurian pemberatan satu unit kendaraan truk Colt Diesel merek Mitsubishi terjadi pada, Rabu (18/10/ 2023) sekitar pukul 03.30 WIB.
Baca Juga: Bacaleg Mantan Terpidana Dicoret dari DCT, Dua Parpol di Lampung Ajukan Gugatan
Pelaku merusak pintu mobil dan kunci kontak mobil yang terparkir di samping rumah korban di Desa Margorejo Kecamatan Jati Agung, Kabupaten Lampung Selatan.
Selanjutnya keempat pelaku mendorong mobil tersebut dari lokasi parkir ke jalan. Lalu menghidupkannya menggunakan kunci Y dan berhasil kabur membawa barang hasil curiannya.
Keempat pelaku merupakan residivis kambuhan yang melakukan aksinya di Lampung. Selain itu pihak kepolisian masih mengejar tiga pelaku lainnya yakni GL, LF, dan DR.
Berita Terkait
-
Bacaleg Mantan Terpidana Dicoret dari DCT, Dua Parpol di Lampung Ajukan Gugatan
-
Habiskan Anggaran Rp42 Miliar, Ini Ruas Jalan di Lampung Barat yang Selesai Dibangun Tahun Depan
-
Proyek Pasar Tematik Wisata di Lampung Barat Dapat Kucuran DAK Rp70 Miliar
-
Pelabuhan Bakauheni Titik Sentral Pengawasan Lalu Lintas Tumbuhan dan Satwa Liar
-
Daftar Caleg PPP DPRD Provinsi Lampung Periode 2024-2029
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
-
SoftBank Sutradara Merger Dua Musuh Bebuyutan GoTo dan Grab
-
Pertamina Bentuk Satgas Nataru Demi Pastikan Ketersediaan dan Pelayanan BBM
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
Terkini
-
Diskon Besar Super Indo! Kentang Goreng 1 Kilogram & Bakso Sapi Turun Jadi 30 Ribuan
-
Mau Hemat tapi Tetap Kenyang? Promo Paket HokBen Mulai Rp47 Ribu Hadir Lagi
-
Stok Sosis Hemat di Alfamart, Mulai Rp5.000! Promo Terbatas Dua Minggu Saja
-
Recharge Energi Cuma 12 Ribu! Coffee Gold Rilis Promo Mocha & Matcha Seasalt Sepanjang November
-
Pengguna BRImo Capai 44,4 Juta User per Akhir September 2025, Nilai Transaksi Harian Rp25 Triliun