SuaraLampung.id - Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung memproyeksikan pendapatan asli daerah (PAD) sebesar Rp932 miliar pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Perubahan (APBD-P) Tahun 2022.
Wali Kota Bandar Lampung Eva Dwiana mengatakan, proyeksi PAD pada APBD-P naik sebesar 16,60 persen dari APBD Induk atau Rp132 miliar.
Ia mengatakan pada APBD Induk PAD Kota Bandarlampung dianggarkan sebesar Rp800 miliar. Sedangkan pada APBD Perubahan dinaikkan menjadi Rp932 miliar.
Eva menambahkan bahwa kenaikan tersebut bersumber dari lain-lain PAD yang sah sebesar Rp130 miliar atau 64,94 persen dari sebelumnya.
"Lain-lain PAD yang sah semula dianggarkan sebesar Rp200 miliar, pada APBD Perubahan menjadi Rp330 miliar," kata dia pada Rapat Paripurna KUA dan PPAS Perubahan APBD, Jumat (12/8/2022).
Kemudian, kenaikan hasil pengelolaan kekayaan daerah yang dipisahkan naik Rp2 miliar pada perubahan APBD tahun anggaran 2022 atau naik 7,99 persen.
Dimana pada APBD Induk, hasil pengelolaan kekayaan daerah yang dipisahkan dianggarkan sebesar Rp31 miliar pada APBD Perubahan ini menjadi Rp33 miliar.
Selain itu, lanjut dia, untuk retribusi daerah pada APBD Induk yang dianggarkan sebesar Rp47 miliar lebih, pada APBD Perubahan diproyeksikan naik menjadi Rp30 juta.
"Sedangkan untuk pajak daerah tidak mengalami perubahan atau tetap sama dengan target pendapatan pada APBD Induk Tahun Anggaran 2022," kata dia. (ANTARA)
Baca Juga: Xiaomi Pad 5 Pro Dirilis, Tablet 12,4 Inci dengan Spesifikasi Tinggi
Berita Terkait
-
Xiaomi Pad 5 Pro Dirilis, Tablet 12,4 Inci dengan Spesifikasi Tinggi
-
Dari 7 Remaja yang Ditangkap di Hotel, Polisi Menetapkan 2 Orang Jadi Tersangka Perdagangan Orang
-
Puskesmas di Bandar Lampung Siaga Antisipasi Penyebaran Cacar Monyet
-
Tablet Oppo Pad Air Mendarat di Indonesia pada 15 Agustus
-
Tujuh Remaja Laki-laki Jual Lima Wanita di Bawah Umur ke Pelanggan, Ditangkap Polisi di Kamar Hotel
Terpopuler
- Banyak Kota Ketakutan Sampah Meluap, Mengapa Kota Tangerang Justru Optimis TPA-nya Aman?
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- 7 Promo Sepatu Reebok di Sports Station: Turun Sampai 70% Mulai Rp200 Ribuan
- 7 Lem Sepatu Kuat dan Tahan Air di Indomaret Murah, Cocok untuk Semua Jenis Bahan
Pilihan
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
Terkini
-
Kronologi Pengusaha Nasi Kuning Setubuhi Karyawan: Saya Disuruh Istri
-
Kaldera Lampung 2026: Daftar Event dan Festival Budaya di Lampung Sepanjang Tahun
-
6 Fakta Minibus Tabrak Tiang Listrik, Polisi Muda Tewas di Bandar Lampung
-
3 Rumah Makan Seruit Paling Nampol di Bandar Lampung untuk Pecinta Pedas
-
Libur Tahun Baru Tanpa Uang Tunai: 7 Kartu Kredit yang Kerap Punya Promo Traveling