SuaraLampung.id - Seorang oknum anggota TNI AD menembak mati remaja 16 tahun di Distrik Prafi, Kabupaten Manokwari, Papua Barat, Sabtu (4/6/2022) malam.
Kini oknum TNI AD berpangkat Sertu itu sudah ditangkap dan menjalani pemeriksaan di Detasemen Polisi Militer Kodam (Denpomdam) XVIII/Kasuari.
Kepala Penerangan Kodam (Kapendam) XVIII/Kasuari Kolonel Hendra Pesireon membenarkan bahwa pascainsiden penembakan Sabtu malam, oknum anggota TNI AD berpangkat Sersan Satu (Sertu) sudah diamankan untuk diperiksa.
"Sudah ditangani, oknum anggota tersebut sedang diperiksa Pomdam," ujar Kolonel Hendra Pesireon, Minggu (5/6/2022).
Seperti diketahui insiden penembakan yang menewaskan pemuda berumur 16 tahun Sabtu malam terjadi sekitar pukul 23.30 WIT dalam perayaan pesta pernikahan oknum anggota TNI AD (terduga pelaku) berpangkat Sertu tersebut.
Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Prafi Iptu Ignatius Hutauruk yang dikonfirmasi membenarkan adanya insiden penembakan dalam sebuah pesta pernikahan di wilayah hukum Polsek Prafi.
"Untuk insidennya benar, tapi untuk kronologinya kami belum tahu secara pasti" ujar Kapolsek. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Tembak Mati ABG di Pesta Pernikahan, Anggota TNI Berpangkat Sertu di Manokwari Papua Ditangkap
-
Usulkan Ubah UU Senjata, Joe Biden: Demi Tuhan Berapa Banyak Lagi Pembantaian yang Mau Kita Terima
-
Penembakan Brutal di Parkiran Gereja di AS, 2 Orang Tewas dan Pelaku Bunuh Diri
-
Penembakan di AS Terjadi Lagi, 3 Orang Termasuk Pelaku Tewas di Parkiran Gereja Iowa
-
Tersangka Penembakan yang Tewaskan 10 Orang di Toko Swalayan Mengaku Tidak Bersalah
Terpopuler
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
- Kompetisi Menulis dari AXIS Belum Usai, Gemakan #SuaraParaJuara dan Dapatkan Hadiah
- Ini 5 Shio Paling Beruntung di Bulan Oktober 2025, Kamu Termasuk?
- Rumah Tangga Deddy Corbuzier dan Sabrina Diisukan Retak, Dulu Pacaran Diam-Diam Tanpa Restu Orangtua
Pilihan
-
Bahlil Vs Purbaya soal Data Subsidi LPG 3 Kg, Pernah Disinggung Sri Mulyani
-
3 Rekomendasi HP 1 Jutaan Baterai Besar Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Menkeu Purbaya Pernah Minta Pertamina Bikin 7 Kilang Baru, Bukan Justru Dibakar
-
Dapur MBG di Agam Dihentikan Sementara, Buntut Puluhan Pelajar Diduga Keracunan Makanan!
-
Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
Terkini
-
13 Sumber Panas Bumi di Lampung, Baru 1 yang Dimanfaatkan
-
Pusat Gelontorkan Puluhan Miliar untuk Kampung Nelayan Merah Putih di Lampung, Di Mana Saja?
-
Darah Tumpah di Kelas: Kronologi Mencekam Duel Maut 2 Pelajar SMPN 12 Krui
-
Tragedi Berdarah di Pringsewu: Adik Ipar Kalap, Nyawa Melayang karena Diduga Sindiran Tengah Malam
-
BTN Buka Lowongan Kerja: Dicari Pemimpin IT Funding & Enterprise Development Berpengalaman