SuaraLampung.id - Perkelahian terjadi di di Desa Rajabasa Lama, Kecamatan Labuhanratu, Lampung Timur, Sabtu (23/4/2022) dini hari.
Akibat perkelahian itu, satu orang inisial NL (40) dikabarkan tewas akibat tusukan senjata tajam. Sementara lawannya inisial RM (27) mengalami luka yang kini dirawat di rumah sakit di Metro.
Dari pantauan di tempat kejadian perkara (TKP), terlihat sejumlah meja yang digunakan untuk lapak sayuran berserakan. Bercak darah masih terlihat basah di atas lantai lapak sayuran tersebut.
Garis polisi (police line) mengelilingi lapak sayur yang luasnya 4 x 3 meter.
Baca Juga: Motor Tabrakan dengan Pikap di Sekampung Lampung Timur, Seorang Remaja Tewas di Tempat
"Saya denger mas suara gebrak gebruk kaya orang berantem, sekitar jam 3 menjelang subuh, tapi saya takut mau keluar rumah," ucap Anda, warga yang tinggal dekat lokasi kejadian.
Anda mengaku, tetangga samping rumahnya juga mendengar suara gaduh namun tidak berani keluar rumah.
"Iya pak Mis samping rumah saya denger tapi dia tidak berani keluar juga, ternyata dapat info pagi hari yang saya denger semalam orang berantem," cerita Anda.
Resmob Polres Lampung Timur, masih mendalami persoalan perkelahian yang mengakibatkan satu orang meregang nyawa dan satu orang mengalami luka serius.
Kasat Reskrim Polres Lampung Timur AKP Ferdiansyah menjelaskan, peristiwa terjadi Sabtu (23/4/2022) dini hari di Desa Rajabasa Lama, Kecamatan Labuhanratu.
"Ini melibatkan orang banyak, atau hanya berkelahi satu lawan satu, kami belum bisa memastikan kami masih mendalami dengan memeriksa beberapa saksi," ujar Ferdiansyah.
Dalam perkara ini, polisi juga sedang memeriksa tiga perempuan yang berprofesi sebagai pendamping lagu.
Tiga pemandu lagu ini diduga mengetahui peristiwa perkelahian karena antara korban dan pelaku sempat ribut di sebuah tempat karaoke tempat tiga perempuan ini bekerja.
Keributan di tempat karaoke berlanjut ke luar sehingga mengakibatkan satu orang tewas.
Kontributor : Agus Susanto
Berita Terkait
-
Polisi Pastikan Perkelahian Siswa di Tebet Bukan Bullying Tapi Satu Lawan Satu, Lima Saksi Diperiksa
-
Suami Tewas Diduga Dikeroyok OTK, Ibu Di Pekanbaru Minta Keadilan
-
Fakta Baru Duel Berdarah Jukir Vs Tukang Galon di Kebayoran Lama: Pelaku dan Korban Tewas Bersaudara
-
Niat Melerai Perkelahian di Stasiun Metro Delhi, Pria Ini Alami Hal Yang Tak Terduga
-
Usai Pembunuhan Pemilik Rental Mobil, Tragedi Berdarah Kembali Guncang Sukolilo Pati
Terpopuler
- Pamer Hampers Lebaran dari Letkol Teddy, Irfan Hakim Banjir Kritikan: Tolong Jaga Hati Rakyat
- Kekayaan Menakjubkan Lucky Hakim, Bupati Indramayu yang Kena Sentil Dedi Mulyadi
- Jairo Riedewald Belum Jelas, Pemain Keturunan Indonesia Ini Lebih Mudah Diproses Naturalisasi
- Jualan Sepi usai Mualaf, Ruben Onsu Disarankan Minta Tolong ke Sarwendah
- Bak Trio Ridho-Idzes-Hubner, Timnas Indonesia U-17 Punya 3 Bek Solid
Pilihan
-
Prabowo 'Kebakaran Jenggot' Respons Tarif Trump, Buka Seluruh Kran Impor: Pengusaha Teriak Bumerang!
-
Solusi Pinjaman Syariah Tanpa Riba, Tenor Panjang dan Plafon Sampai Rp150 Juta!
-
Dear Petinggi BEI, IHSG Memang Rapuh dan Keropos!
-
Harga Emas Antam Berbalik Lompat Tinggi Rp23.000 Hari Ini, Jadi Rp1.777.000/Gram
-
Wall Street Keok, IHSG Diprediksi Melemah Imbas Perang Dagang Trump vs Xi Jinping
Terkini
-
Lampung Cetak Surplus Ratusan Juta Dolar AS! Ini Negara Tujuan Ekspor Terbesarnya
-
Inflasi Lampung Maret 2025: Bawang Merah dan Listrik Biang Keroknya
-
Kisruh di PT San Xiong Steel: Karyawan Terlantar, Gaji Lebaran Terancam Batal
-
10 Bangunan di Atas Sungai di Campang Jaya Bandar Lampung Dibongkar
-
Ricuh di Pelabuhan BBJ, Sopir Truk Ngamuk Gara-gara Ini