SuaraLampung.id - Menjelang bulan puasa Ramadan, harga daging sapi di pasar tradisional di Kota Bandar Lampung merangkak naik.
Saat ini harga daging sapi di pasar tradisional Bandar Lampung mencapai Rp135 ribu/kg dimana sebelumnya di angka Rp130 ribu/kg.
Salah seorang pedagang di Pasar Gintung Yopi mengungkapkan, kenaikan harga dikarenakan menjelang datangnya bulan suci Ramadan.
"Iya awal pertama itu naik, dari Rp125 ribu terus ke angka Rp130 ribu kemudian sekarang di Rp135 ribu per kg," ungkap Yopi saat diwawancarai saibumi.com--jaringan Suara.com, Senin (14/3/2022).
Baca Juga: Pemkot Bandar Lampung akan Evaluasi PTM Terbatas Sepekan ke Depan
Disinggung, apakah kenaikan akan terus terjadi, Yopi menuturkan, bahwa kenaikan pasti akan terjadi hingga menembus angka Rp150 ribu per kg.
"Pasti itu, biasanya malah lebih mahal. Harganya, apalagi kalau mau lebaran," jelasnya.
Pantauan di lokasi, stok di para peternak pun menjadi salah satu hal yang memicu kenaikan.
Selain harga daging sapi, harga-harga seperti cabai merah, cabai rawit, bawang putih, bawang merah, daging ayam, telur ayam, gula pasir mengalami peningkatan.
Warga berharap menjelang ramadhan seharusnya stok bahan pokok bisa terpenuhi.
Baca Juga: Terungkap Fakta Baru Kasus Guru SMPN Negeri di Bandar Lampung Perkosa Muridnya Sendiri
"Jadi, mau puasa kayak gini kan permintaan itu meningkat. Nah, stok di peternak itu menipis, kami berharap agar stok selalu tersedia aja," tukasnya.
Berita Terkait
-
Geram Komisi III DPR RI, Polisi Tangguhkan Guru Cabul di Bandar Lampung dengan Jaminan Sertifikat Tanah
-
Harga Pangan Merangkak Naik, Beban Masyarakat Kecil Semakin Berat
-
Sudiono House, Kafe Homey di Bandar Lampung Serasa Rumah Sendiri
-
Apakah Makan Daging Sapi Menyebabkan Darah Tinggi? Jangan Salah, Ini Faktanya!
-
10 Pantangan Setelah Makan Daging Sapi dan Kambing, Jangan Minum Es Teh!
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Meriahnya OPPO Run 2024, Ada Hadiah Ratusan Juta dan Diskon dengan Menggunakan BRImo
-
Pilkada 2024: KPU Bandar Lampung Antisipasi Bencana, TPS Rawan di Pulau Pasaran
-
Liburan Berujung Maut: Rombongan PAUD Terseret Ombak di Pantai Ilahan, 1 Bocah Meninggal
-
Lampung Siaga I Jelang Pencoblosan Pilkada Serentak 2024, Wamendagri Beri Catatan Ini
-
Logistik Pilkada Bandar Lampung Aman, Wamendagri: "On the Track!"