SuaraLampung.id - Provinsi Lampung dan Provinsi Bangka Belitung (Babel) melakukan kerja sama konektivitas angkutan penyeberangan antara dua provinsi tersebut.
Gubernur Lampung Arinal Djunaidi menawarkan dua opsi lokasi pelabuhan kepada Kementrian Perhubungan untuk merealisasikan konektivitas Lampung-Babel.
Dua lokasi pelabuhan itu yaitu di Pelabuhan Sungai Sidang, Kabupaten Mesuji atau Pelabuhan Tanah Merah, Kabupaten Tulang Bawang milik PT Dipasena Citra Dermaja.
Arinal lebih menyarankan untuk memilih Pelabuhan Tanah Merah karena pihak PT Dipasena Citra Dermaja siap menghibahkan lahannya untuk Pemprov Lampung.
Baca Juga: Kasus Omicron di Lampung Sudah Mencapai 5 Kasus
Selain itu infrastruktur jalan sudah tidak banyak yang perlu dibenahi, jika dibandingkan Pelabuhan Sungai Sidang.
"Pada intinya kami minta Kemenhub mendukung konektivitas antar kedua wilayah ini, karena pelabuhan tersebut nantinya akan digunakan sebagai sarana pendukung pengiriman bahan pangan komoditas pertanian antar kedua provinsi tersebut, lalu saya melihat keluarga besar Tionghoa asal Babel banyak yang berdomisili di Lampung. Sehingga nanti dengan adanya fasilitas penyebrangan ini akan memudahkan mereka," jelasnya dikutip dari Saibumi.com--jaringan Suara.com.
Sementara itu Gubernur Babel Erzaldi Rosman mengatakan bahwa dalam perjanian kerjasama antar kedua provinsi sebelumnya, telah disepakati untuk lokasi pelabuhan di Babel dibangun di Pulau Bangka dan Pulau Belitung.
"Untuk di Bangka akan berlokasi di Sadai Bangka Selatan dan Tanjung Pandan untuk di Pulau Belitung," jelas Erzaldi.
Dia melanjutkan, terealisasi akses konektivitas langsung antar Babel dan Lampung ini dapat meningkatkan nilai efisiensi untuk kedua provinsi, khususnya dalam hal investasi, perdagangan dan pariwisata.
Baca Juga: Hujan Deras, Tiang Listrik di Kuripan Telukbetung Barat Roboh
Menteri Budi Karya Sumadi segera mengintruksikan jajarannya untuk melakukan survei langsung, baik itu di Pelabuhan Sadai, Tanjung Pandan, Sungai Sidang, maupun Tanah Merah.
Sedangkan untuk mendukung konektivitas, pada tahap awal pihaknya akan menyiapkan kapal rede sebagai feeder, jika kondisi pelabuhan belum siap memenuhi syarat kapal untuk disinggahi kapal penumpang ataupun perintis.
Budi Karya Sumadi mendukung rencana usulan konektivitas angkutan penyeberangan antar Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) dan Provinsi Lampung.
Hal tersebut, memastikan kesiapan sarana dan prasarana pendukung kedua provinsi untuk segera merealisasikan pembangunan pelabuhan.
"Kita akan matangkan pertemuan ini untuk menentukan lokasi akan dibangunnya pelabuhan, baik itu di Babel maupun Lampung. Dengan pertimbangan berbagai aspek seperti akses jalan, tingkat sedimentasi, dan hal lainnya," ujar Menhub dalam Rapat Terkait Usulan Konektivitas Angkutan Penyebrangan Antara Provinsi Babel dan Lampung, dikutip saibumi.com melalui website resmi Dinas Kominfo Bangka Belitung, Sabtu (5/2/2022).
"Kita rapatkan dua minggu lagi untuk menentukan lokasi pelabuhan, dengan pertimbangan kondisi dermaga dan akses jalan," pungkas Budi Karya Sumadi.
Berita Terkait
-
Potret Kopda Basar Jalani Rekonstruksi Kasus Penembakan 3 Anggota Polri
-
JungleSea Resmi Dibuka di Kalianda Lampung: Perpaduan Keindahan Alam dan Wahana Edukatif Keluarga
-
Seruit Bukan Satu-satunya, Ini 6 Kuliner Lampung yang Siap Manjakan Lidahmu
-
Libur Lebaran di Lampung? Ini 6 Destinasi Wisata Seru yang Wajib Dikunjungi
-
Seorang Polisi Jadi Korban Begal di Cikarang, Honda Scoopy Miliknya Dibawa Kabur
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Besok Rekayasa Lalu Lintas di Bandar Lampung Saat Aksi Bela Palestina: Ini Jalur Alternatifnya
-
Korupsi Gerbang Rumdis Bupati Lampung Timur, Dawam Rahardjo Dijebloskan ke Bui
-
Rekonstruksi Penembakan Polisi di Way Kanan: Ada Adegan Dihilangkan, Pelaku Tidak Menyesal
-
Geger! Korupsi Tol Lampung Terungkap: Negara Rugi 66 Miliar, Kontraktor BUMN Terseret?
-
Pemutihan Pajak Terakhir di Lampung Sebelum Kendaraan Bodong Dihapus Permanen