SuaraLampung.id - Untuk pertama kalinya, Lampung melakukan ekspor tiga komoditas hortikultura. Komoditas hortikultura yang diekspor yaitu manggis, durian dan rambutan dari Kabupaten Tanggamus.
Tiga komoditas hortikultura asal Tanggamus yang diekspor sebanyak 3,8 ton bernilai sebesar Rp228 juta.
Kepala Karantina Pertanian Lampung, Muh Jumadh, menyebutkan bahwa ekspor komoditas hortikultura ini merupakan yang pertama kali melalui Lampung.
Sebelumnya aktivitas ekspor manggis, rambutan dan durian ini selalu lewat daerah lain seperti Jakarta dan Denpasar.
Baca Juga: Aliza Gunado Dianggap 'Menutupi-nutupi' dalam Persidangan Azis Syamsuddin, Begini Kata KPK
Menurutnya, keberhasilan untuk dapat ekspor langsung ini tentu tidak mudah dan merupakan upaya bersama antara Karantina Pertanian Lampung bersama Pemerintah daerah.
"Kerja sama semua pihak ini dalam upaya mendorong ekspor komoditas pertanian unggulan daerah, sesuai implementasi dari Kepmentan Nomor 42 tahun 2020 Tentang Badan Karantina Pertanian Sebagai Task Force Gratieks," kata dia dikutip dari ANTARA.
Ia pun mengatakan bahwa dalam rangka mendukung ekspor komoditas pertanian, pihaknya pun telah melakukan sejumlah upayan seperti memberikan bimbingan teknis ekspor yang meliputi persyaratan teknis, registrasi kebun dan registrasi packing house.
“Dalam hal ekspor manggis tujuan Denmark, pengguna jasa ini telah memiliki Packing House yang berada di Kabupaten Tanggamus, Lampung artinya kelengkapan persyaratan administrasi sudah memenuhi syarat untuk ekspor buah,” ujarnya.
Ia pun mengaku optimis bahwa ekspor buah ini dapat diterima oleh pasar global, oleh sebab itu, pihaknya pun berkomitnen guna memastikan ketentuan Sanitary and Phytosanitary Measures (SPS) sehingga produk yang dikirim diterima oleh negara tujuan dan tidak mengalami penolakan.
“Kita sangat optimis dengan ekspor buah ini, sebagai contoh luas lahan manggis saja di Kabupaten Tanggamus yang mencapai 79.854 hektare dan produksinya hingga 35.811 ton, manggis ini akan terus melaju di pasar dunia," kata dia.
Baca Juga: Tenaga Magang di Lampung Banyak Diterima Kerja di Perusahaan
Dalam even gebyar ekspor yang dilakukan serentak di 34 pintu ekspor, 41 jenis komoditas Lampung diekspor ke 63 negara tujuan dengan beban total sebanyak 85,04 ton atau senilai Rp674,4 miliar. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Skandal Vonis Lepas Minyak Goreng: Istri Hakim hingga Sopir PN Jakpus Diperiksa Kejagung
-
Potret Kopda Basar Jalani Rekonstruksi Kasus Penembakan 3 Anggota Polri
-
Badai PHK Mengintai: 1,2 Juta Pekerja RI di Ujung Tanduk Perang Tarif AS-China!
-
Ternyata Kelapa Langka itu Karena Dijual ke Luar Negeri Lebih Cuan Dibanding Dalam Negeri
-
Harga Kelapa Bulat Mahal, Mendag: Banyak yang Ekspor!
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Konflik Satwa-Manusia di Lampung Mengerikan: 9 Nyawa Melayang
-
Kades Ditandu 12 Km Demi Berobat: Realita Pesisir Barat Usai Lepas Status Daerah Tertinggal
-
Bening by Helena: UMKM Ini Sulap Limbah Jadi Perhiasan Cantik
-
Besok Rekayasa Lalu Lintas di Bandar Lampung Saat Aksi Bela Palestina: Ini Jalur Alternatifnya
-
Korupsi Gerbang Rumdis Bupati Lampung Timur, Dawam Rahardjo Dijebloskan ke Bui