SuaraLampung.id - Berakhir pekan, paling enak diisi bersama dengan keluarga. Baik berolahraga atau sekedar menikmati udara segar di Kota Bandar Lampung.
Salah satu yang dapat dijadikan pilihan ialah Taman atau Ruang Terbuka Hijau (RTH) Institut Teknologi Sumatera (ITERA).
Di lokasi yang bisa diakses gratis masyarakat Bandar Lampung, terdapat dua embung yakni embung A dan embung B. Di antara kedua embung tersebut, dapat digunakan masyarkat berjoging.
Lokasi RTH yang berada di jalan terusan Ryacudu , Way Huwi, Jati Agung, Kabupaten Lampung Selatan juga banyak menyediakan berbagai latar belakang untuk bisa berswafoto.
Baca Juga: Jalanan Bandar Lampung Macet Parah di Akhir Pekan, Dimana Pak Polantas?
Misalnya latar belakang berswafoto di antara Gedung ITERA dan Gedung Polda Lampung.
Ridwan(34) warga Way Kandis Bandar Lampung yang kerap berolahraga di lokasi tersebut mengungkapkan kenyamanan lingkungannya.
"Setiap akhir pekan saya dan keluarga selalu ke sini,untuk olahraga ringan dan besantai bersama kelaura menikmati udara udara segar karena disini masih banyak pepohonan," kata Ridwan, saat diwawancarai di RTH ITERA, Minggu (28/11/2021).
Dia pun mengungkapkan alasan kerap mengunjungi RTH ITERA.
"ITERA itu sangat bagus dan stategis sehingga setiap akhir pekan banyak sekali warga sekitar yang datang ke lokasi RTH ITERA itu untk berolahraga dan bersantai bersama keluarganya. Tempatnya, strategis, nyaman, sejuk karena banyak perpohonan kemudian juga, tersedia fasilitas olahraga gratis yang disediakan di lokasi RTH itu, " ujarnya.
Baca Juga: Pemprov Lampung Awasi Ketat Penerapan Prokes Tempat Wisata saat Akhir Tahun
Hal yang sama juga disampaikan oleh Liza Septa Diana(37) warga Way Huwi, Jatiagung, Lampung Selatan.
Meski baru pertama kali berolahraga di RTH yang di sedikan oleh ITERA itu, dia sudah merasakan kenyamanan.
"Saya baru pertama kali kesini, lokasi RTHnya strategis dan mudah dijang kau,sangat cocok untuk berolahraga bersama keluarga, suasananya asri banyak pepohonan, sejuk udaranya dan banyak juga fasilitas olahraga yang di sediakan pihak ITERA dan gratis, " kata Liza Septa Diana.
Selain lokasi untuk olahraga RTH yang disediakan ITERA itu juga banyak tempat yang bagus dijadikan sebagai latar belakang untuk berfoto atau selfi, seperti okasi fasilitas olahraga yang disediakan pihak ITERA.
"Sebagai lokasi berwafoto atau selfi juga bagus, karena banyak pepohonan dan gedung seperti gedung ITERA dan Gedung Polda Lampung, " ujarnya.
Kontributor : Ahmad Amri
Berita Terkait
-
Geram Komisi III DPR RI, Polisi Tangguhkan Guru Cabul di Bandar Lampung dengan Jaminan Sertifikat Tanah
-
Sudiono House, Kafe Homey di Bandar Lampung Serasa Rumah Sendiri
-
Karier dan Pendidikan Putri Maya Rumanti, Modal Kuasa Hukum Vina Maju Pilkada 2024 Bandar Lampung
-
Daja Heritage, Kafe ala Eropa di Bandar Lampung Cocok untuk Fine Dining
-
Mengenal La Passion, Kafe Unik Khusus Perempuan Pertama di Bandar Lampung
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
Terkini
-
Tak Mau Dinikahi Pacar di Jepang, Wanita di Metro Pilih Lakukan Aborsi
-
Endorse Judi Online, Pedagang Martabak di Lampung Selatan Raup Rp5 Juta
-
Lawan Inflasi! Pemprov Lampung Buka Toko Operasi Pasar di Natar
-
Pencuri Nasabah Bank di Bandar Lampung Tertangkap Basah saat Gasak Uang di Warung Bakso
-
Aksi Solidaritas Palestina di Selat Sunda, Pesan Kemanusiaan untuk Dunia