SuaraLampung.id - Aparat kepolisian mengungkap kasus tewasnya seorang nenek yang dijambret di bawah Flyover Pasar Tugu, Bandar Lampung.
Nenek yang tewas dijambret di bawah flyover Pasar Tugu, Bandar Lampung, bernama Susiwati (71).
Polisi sudah menangkap satu orang tersangka penjambret nenek Susiwati di bawah flyover Pasar Tugu, Bandar Lampung.
Pelaku bernama Eko Prasetiyo ditangkap di kediamannya di Desa Hanura, Kecamatan Padang Cermin, Kabupaten Pesawaran.
Baca Juga: Sebulan Hilangnya KN EMJ Tujuh, Nelayan Bandar Lampung Gelar Larung Laut dan Doa Bersama
"Iya benar, satu pelaku penjambretan di Pasar Tugu berhasil ditangkap. Pelaku inisial EP, yang diamankan tim gabungan di rumah kontrakan Desa Hanura, Padangcermin, Pesawaran," kata Kombes Zahwani Pandra Arsyad dalam keterangannya Senin (6/9/2021) dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com.
Pandra menjelaskan, penangkapan ini bermula ketika tim gabungan melakukan penyelidikan selama hampir satu pekan.
Kemudian didapat keterangan sejumlah saksi di lokasi kejadian, terduga pelaku yang berjumlah dua orang mengendarai sepeda motor Yamaha R15 warna biru.
"Saat ini EP masih diperiksa intensif oleh penyidik Ditreskrimum Polda Lampung. Untuk selanjutnya tim kami masih melakukan pengembangan terhadap dugaan pelaku lainnya," jelas Kombes Zahwani Pandra.
Dari hasil penangkapan terhadap EP, diamankan barang bukti berupa sepeda motor yang digunakan pelaku saat beraksi.
Baca Juga: Wali Kota Bandar Lampung Bakal Pecat Pegawainya yang Keroyok Warga yang Tak Pakai Masker
Saat ini pihak kepolisian masih memburu rekan pelaku, yang diduga ikut beraksi dalam penjambretan tersebut
Nenek Susiwati tewas setelah diberikan perawatan intensif di rumah sakit, pasca terjatuh dari sepeda motor akibat dijambret.
Berita Terkait
-
Geram Komisi III DPR RI, Polisi Tangguhkan Guru Cabul di Bandar Lampung dengan Jaminan Sertifikat Tanah
-
Terancam Hukuman Mati karena Korbannya Tewas, 2 Jambret di Gambir Masih Berkeliaran
-
Viral Incar HP Bocah Pemburu Telolet, Pelat Nomor Jambret Beraksi Naik NMAX Disorot: Pajak Mati Setahun
-
Berlagak Bayar Pakai QRIS, Begini Tampang Jambret Ponsel Wanita Pemilik Warung
-
HP Dirampas saat Pesan Ojol, Wartawati ANTARA jadi Korban Jambret di Jakarta Pusat
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Meriahnya OPPO Run 2024, Ada Hadiah Ratusan Juta dan Diskon dengan Menggunakan BRImo
-
Pilkada 2024: KPU Bandar Lampung Antisipasi Bencana, TPS Rawan di Pulau Pasaran
-
Liburan Berujung Maut: Rombongan PAUD Terseret Ombak di Pantai Ilahan, 1 Bocah Meninggal
-
Lampung Siaga I Jelang Pencoblosan Pilkada Serentak 2024, Wamendagri Beri Catatan Ini
-
Logistik Pilkada Bandar Lampung Aman, Wamendagri: "On the Track!"