SuaraLampung.id - Kasus kematian akibat COVID-19 di Provinsi Lampung terus bertambah setiap harinya. Berdasarkan data di Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, kasus kematian dalam tiga pekan ini bertambah sebanyak 125 kasus kematian.
Sehingga saat ini total kasus kematian COVID-19 di Lampung telah mencapai 1.127 per Selasa (22/6/2021). Untuk kasus positif COVID-19 juga terus naik.
Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Lampung mencatat kembali terjadi penambahan pada kasus terkonfirmasi positif COVID-19 di Lampung sebanyak 72 orang sehingga total ada 20.392 kasus positif, sementara jumlah total kasus kematian telah mencapai 1.127.
"Kasus terkonfirmasi positif COVID-19 harian bertambah sebanyak 72 orang, sehingga total ada 20.392 kasus dari sebelumnya 20.320 kasus," ujar Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, Reihana melalui keterangan tertulis, Selasa (22/6/2021) dilansir dari ANTARA.
Ia menjelaskan penambahan kasus terkonfirmasi positif COVID-19 tersebut berasal dari 10 kabupaten dan kota di Provinsi Lampung.
"Terinci di Kota Bandar Lampung ada 17 kasus terkonfirmasi positif, di Kota Metro ada 6 orang, Lampung Selatan 8 orang, Lampung Timur 8 orang, Lampung Barat 2 orang," katanya.
Ia melanjutkan, untuk di Kabupaten Mesuji 3 orang, Tanggamus 3 orang, Pringsewu 5 orang, Pesawaran 11 orang, dan Lampung Tengah 9 orang terkonfirmasi positif.
"Dari 72 kasus positif diketahui ada 47 orang termasuk kasus baru, 25 orang hasil penelusuran kasus, lalu 43 orang menjalani isolasi mandiri dan 29 orang lainnya tengah di rawat," ucapnya.
Dia mengatakan selain kasus terkonfirmasi positif COVID-19 adapula penambahan pada kasus kematian sebanyak 6 orang sehingga total ada 1.127 kasus.
Baca Juga: Terinfeksi Covid-19, Rossa Rugi Sampai Rp1 Miliar
"Penambahan pada kasus meninggal ada 6 orang yang berasal dari Lampung Timur, Kota Metro, Bandar Lampung, Kabupaten Tanggamus, Lampung Barat, dan Pesisir Barat," katanya pula.
Menurut dia, penambahan juga terjadi pada kasus suspek sebanyak 26 orang, dan probable 3 orang.
Diketahui dalam tiga pekan terakhir tercatat telah ada penambahan sebanyak 2.195 kasus positif COVID-19 di Lampung, dengan rerata kasus harian berkisar 62 kasus hingga 141 kasus. (ANTARA)
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
HUT ke 68 Bank Sumsel Babel, Jajan Cuma Rp68 Pakai QRIS BSB Mobile
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
Terkini
-
2 Daerah Dicanangkan Jadi Kawasan Ekonomi Khusus Pariwisata di Lampung
-
Harga Emas 'Seret' Inflasi Lampung? Ini Kata Bank Indonesia
-
5 Link DANA Kaget Terbaru: Bisa Bantu Bayar Tagihan Bulanan
-
Buruan Klaim Link DANA Kaget Terbaru: Untuk Isi Dompet Digital Tambah Kuota Internet
-
Promo Spesial JCO Delivery Hadir Lagi, Nikmati Minuman Favoritmu dengan Harga Hemat