SuaraLampung.id - Komplotan perampok mobil yang biasa beraksi di Kabupaten Lampung Utara diringkus Tim Srigala Utara Polres Lampung Utara dan Unit Reserse Kriminal (Reskrim) Polsek Abung Selatan.
Petugas menangkap tiga anggota komplotan perampok mobil di Jalan Raya Desa Cabang Empat, Abung Selatan, Lampung Utara, pada Jumat (18/6/2021) malam.
Ada pun ketiga tersangka komplotan perampok mobil yang ditangkap yakni FI (22) warga Selagai Lingga Lampung Tengah, serta dua warga Kotabumi BDJ (27) dan DP (37).
Kapolsek Abung Selatan AKP Suryadinata mengatakan, dalam aksinya mereka ini berjumlah lima orang, dimana dua pelaku lainnya masih dalam pengejaran.
Baca Juga: Hari Ini Hujan Angin Disertai Kilat Bakal Guyur Lampung dan Sekitarnya
Saat dilakukan penangkapan, salah satu dari mereka ini melawan petugas, hingga harus dilakukan tindakan tegas dan terukur.
Peristiwa tersebut bermula saat pengendara mobil diketahui bernama Ngabekti (45), warga Cengkareng, Jakarta Barat, melintas di Jalan Raya Cabang Empat.
"Para pelaku ini awalnya berpura-pura minta diantarkan dari Jakarta ke Kotabumi, dengan ongkos Rp800 ribu," kata AKP Suryadinata dalam keterangannya, Senin (21/6/2021) dilansir dari Lampungpro.co--media jaringan Suara.com.
Sesampainya di Kotabumi, kelima pelaku melancarkan aksinya. Awalnya korban dibekap salah satu pelaku yang duduk di belakang, kemudian pelaku lainnya menggeledah barang-barang milik korban, hingga terjadi pemukulan.
Saat pelaku memukuli korban, kemudian korban ini langsung lompat dari mobilnya dan berlari ke arah perkebunan warga.
Baca Juga: ASN Lampung Utara Dihukum Penjara karena Korupsi, Anak Meronta-ronta di Ruang Sidang
"Setelah itu para pelaku langsung membawa kabur mobil korban. Kemudian korban meminta bantuan warga sekitar, untuk diantarkan ke Mapolsek Abung Selatan. Setelah lapor, kami kemudian langsung melakukan pengejaran," ujar Suryadinata.
Berita Terkait
-
Perampok Gasak 830 Kg Rambut Manusia Senilai Rp1,9 Miliar dari Gudang di Bengaluru
-
Nyanyian 2 Tersangka Ungkap Jaringan Perampokan Bersenpi di Sumsel
-
Pertahankan Ponsel Miliknya, Seorang Sopir Angkot di Jaktim Kena Sabet Celurit Dua Bandit Jalanan
-
Sadis! Leher Ditusuk Pakai Gunting, Mayat Sopir Taksol Dibuang Perampok di Kali Malang
-
Waspada Modus Kempes Ban, Otak Perampokan Pecah Kaca di Tulungagung Dibekuk
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Ribuan Warga Lampung Bersatu untuk Palestina: Babang Tamvan Serukan Boikot Produk Israel
-
Truk Pengangkut Rongsokan Hantam Pelabuhan Bakauheni: Diduga Rem Blong
-
Cuaca Buruk di Bandara Radin Inten II, Lion Air Mendarat di Palembang
-
Konflik Satwa-Manusia di Lampung Mengerikan: 9 Nyawa Melayang
-
Kades Ditandu 12 Km Demi Berobat: Realita Pesisir Barat Usai Lepas Status Daerah Tertinggal