SuaraLampung.id - Sekelompok orang membakar kapal motor KM Sekar Tanjung 1 di perairan Sukabanjar, Kota Agung Timur, Kabupaten Tanggamus, Provinsi Lampung, Minggu (13/6/2021).
Polisi hingga kini masih menyelidiki motif pembakaran KM Sekar Tanjung 1 di Tanggamus. Kabid Humas Polda Lampung Kombes Pol Zahwani Pandra Arsyad menjelaskan kronologi pembakaran KM Sekar Tanjung 1.
Ia menyebutkan KM Sekar Tanjung I yang dinakhodai Rusdi bersama 10 orang anak buah kapal (ABK) pada pukul 08.00 WIB sedang menjaring ikan di wilayah perairan Sukabanjar.
Tak lama berselang, lanjutnya, datanglah warga Sukabanjar sekitar 30 orang menyuruh memberhentikan KM Sekar Tanjung 1 dan memaksa untuk digiring ke Pelabuhan Batu Balai, Tanggamus.
Pandra menjelaskan personel Pos Kepolisian Perairan dan Udara (Polairud) Kota Agung Polda Lampung setelah mendapat laporan dari salah satu warga, langsung menuju ke tempat kejadian perkara (TKP) dan melakukan mediasi agar warga menyerahkan KM Sekar Tanjung 1 kepada petugas.
Awalnya warga setuju dan kapal pun bertolak menuju ke Kota Agung dengan dinakhodai oleh nelayan setempat. Sedangkan anggota polairud mengamankan nakhoda dan ABK KM Sekar Tanjung 1 melalui jalur darat.
Namun, lanjutnya, sesampainya di tengah laut warga yang menggunakan perahu berjumlah sekitar 20 orang menghadang dan melakukan pembakaran terhadap KM Sekar Tanjung 1.
Kemudian, warga yang berada di darat melakukan penghadangan anggota polairud yang membawa nakhoda dan ABK kapal itu, namun dengan kesigapan anggota, nakhoda dan ABK KM Sekar Tanjung 1 berhasil diamankan ke Satuan Polairud Polda Lampung.
"Hingga saat ini, penyidik dari Sat Polairud Polda Lampung masih melakukan penyelidikan dan penyidikan mendalam untuk mengetahui siapa saja pelaku yang terlibat, dan apa motif pelaku melakukan perusakan KM Sekar Tanjung 1 tersebut," ujar Pandra dilansir dari ANTARA.
Baca Juga: Nganggur Setelah Menikah, Pria di Tanggamus Jambret Para Wanita
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
BRI Dorong Pertumbuhan Inklusif lewat Penyaluran KUR kepada 3,2 juta Debitur UMKM
-
3 Trik Nasi Pulen dan Wangi untuk Masak Harian ala Ibu-Ibu Hemat Alfamart
-
Tarif Tol Bakauheni-Terbanggi Besar Naik Akhir Bulan, Rincian Lengkap Biaya Terbarunya
-
Sat Set Promo Indomaret! 11 Snack & Yogurt Viral Mulai Rp3 Ribuan, Wajib Borong
-
Dukung Pertumbuhan di Sektor Riil, BRI Fasilitasi Sindikasi Pembiayaan untuk PT SSMS