SuaraLampung.id - Satu personel polisi Polres Pesawaran dipecat. Polisi bernama Brigadir Ade Sandi fajrin dipecat karena terlibat dalam tindak pidana.
Brigadir Ade Sandi Fajrin diketahui terlibat dalam aksi pencurian dengan kekerasan (curas). Akibat perbuatannya, ia harus diberhentikan tidak dengan hormat (PTDH).
Pemecatan terhadap Brigadir Ade Sandi Fajrin berlangsung di Lapangan Mapolda Lampung, Senin (24/5/2021). Prosesi pemecatan ini dipimpin langsung Kapolda Lampung Irjen Hendro Sugiatno.
Selain sanksi, Kapolda juga memberikan reward terhadap 78 personilnya, yang mempunyai prestasi dalam mengungkap kasus tindak pidana.
Baca Juga: Polisi Tangkap Pengedar Uang Palsu, 1 Miliar Dihargai Rp 5 Juta
"Pemberian penghargaan ini, diharapkan menjadi motivasi bagi personil lain untuk dapat bekerja dengan baik. Hal ini dilakukan demi kepentingan masyarakat dan institusi Polri, dalam rangka mewujudkan Polda Lampung yang Presisi," kata Irjen Hendro Sugiatno dilansir dari Lampungpro.co--media jaringan Suara.com.
Ada pun 78 personel yang mendapatkan reward ini, terdiri dari 10 perwira penengah, 20 perwira pertama, dan 48 Bintara Polda Lampung.
Mereka menerima reward atas prestasi, dedikasi, loyalitas, tanggung jawab, serta melaksanakan tugas dengan baik di bidang pembinaan maupun operasional.
Ada pun yang mendapat reward ini diantaranya Kasubdit II Direktorat Reserse (Ditres) Narkoba Polda Lampung AKBP Radius Utama, karena berprestasi menangkap tindak pidana narkotika.
Kemudian Wakapolres Way Kanan Kompol Evinater Siallagan, karena berhasil mengungkap kasus peredaran gelap 29 paket narkotika jenis ganja seberat 28,9 Kg di Way Kanan.
Baca Juga: Sopir Pikap Maut yang Tewaskan 3 Warga Lampung Timur Jadi Tersangka
Kemudian Kanit I Subbid Paminal Bidpropam Polda Lampung M. Ari Satriawan, karena pada tahun 2020 target kinerja ada 87 penyelidikan publik komplain masyarakat, dan berhasil menyelesaikan 207 perkara publik komplain masyarakat dengan target capaian 237 persen.
Lalu Bintara Satres Narkoba Polres Way Kanan Aiptu Buyung Kurnia Aiptu, yang berhasil mengungkap 10 Kg narkotika jenis sabu di Bus ALS.
Berita Terkait
-
Imabsi Gelar Kelas Karya Batrasia ke-6, Bahas Repetisi dalam Puisi
-
Siapa Yintho Schroder? Bek Keturunan Lampung 1,97 Meter Punya Tekel Maut, Suksesor Mees Hilgers
-
Adakan PTKO II, Imabsi FKIP Unila Bekali Anggota agar Paham Renstra dan LPJ
-
Geram Komisi III DPR RI, Polisi Tangguhkan Guru Cabul di Bandar Lampung dengan Jaminan Sertifikat Tanah
-
Gempa Magnitudo 5,4 Guncang Pesisir Barat Lampung, Warga Diminta Waspada Gempa Susulan
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Meriahnya OPPO Run 2024, Ada Hadiah Ratusan Juta dan Diskon dengan Menggunakan BRImo
-
Pilkada 2024: KPU Bandar Lampung Antisipasi Bencana, TPS Rawan di Pulau Pasaran
-
Liburan Berujung Maut: Rombongan PAUD Terseret Ombak di Pantai Ilahan, 1 Bocah Meninggal
-
Lampung Siaga I Jelang Pencoblosan Pilkada Serentak 2024, Wamendagri Beri Catatan Ini
-
Logistik Pilkada Bandar Lampung Aman, Wamendagri: "On the Track!"