SuaraLampung.id - Kepolisian Daerah Lampung putar balik puluhan kendaraan yang hendak melewati pos penyekatan, pada hari ketiga pelaksanaan Operasi Ketupat Krakatau 2021.
"Hari ketiga Operasi Ketupat Krakatau Tahun 2021 ini, kita dari Polda Lampung dan jajaran telah memutar balik 58 kendaraan yang hendak melewati pos penyekatan guna melakukan mudik Lebaran," kata Kabid Humas Polda Lampung Kombes Pol Zahwani Pandra Arsyad selaku Kepala Satuan Tugas Bantuan Operasi (Kasatgas Banops), di Bandarlampung, seperti dilansir dari ANTARA, Sabtu (8/5/2021).
Berdasarkan data dari Posko Operasi Ketupat Krakatau 2021 Polda Lampung pada Jumat (8/5) mulai dari pukul 18.00 WIB sampai dengan pukul 06.00 WIB pelaksanaan Operasi Ketupat Krakatau 2021, jumlah volume kendaraan yang melintas jalan tol trans Sumatera (Pos penyekatan exit tol Baksel) yang keluar dari pelabuhan Bakauheni sebanyak 972 kendaraan.
Kemudian yang menuju pelabuhan Bakauheni sebanyak 1.655 kendaraan, sedangkan jumlah penumpang dan kendaraan bermotor yang menggunakan angkutan penyeberangan di Pelabuhan Bakauheni.
Baca Juga: Larangan Mudik, Pengiriman Pempek dari Lampung ke Jawa Meningkat
Penumpang yang turun sebanyak 21 orang dan yang naik sebanyak nihil, untuk kendaraan pribadi yang turun sebanyak 242 kendaraan dan yang naik sebanyak 144 kendaraan.
"Sedangkan kendaraan angkutan barang dan kendaraan khusus yang turun sebanyak 1.412 kendaraan dan yang naik sebanyak 828 kendaraan," kata Pandra.
Ia menjelaskan, untuk data jumlah penumpang di Bandara Raden Inten dan stasiun Kereta Api (KA) yang tiba dan yang berangkat nihil, sedangkan jumlah kendaraan yang disertai dokumen perjalanan sebanyak 842 kendaraan dan jumlah kendaraan yang diputar balik sebanyak 58 kendaraan.
"Jumlah masyarakat yang dilakukan test rapid antigen secara random sebanyak 42 orang dengan hasil negatif," jelasnya.
Ia juga mengimbau masyarakat untuk tidak melaksanakan mudik Lebaran mengingat saat ini pandemi COVID-19 masih sangat tinggi.
Baca Juga: Hari Pertama Operasi Ketupat, Polda Lampung Putar Balik Kendaraan
"Sosialisasi penerapan protokol kesehatan terus kami lakukan dan juga pembagian masker gratis kepada masyarakat," katanya. (ANTARA)
Terpopuler
- Siapa Intan Srinita? TikToker yang Sebut Roy Suryo Dalang di Balik Fufufafa Diduga Pegawai TV
- Andre Taulany Diduga Sindir Raffi Ahmad, Peran Ayu Ting Ting Jadi Omongan Netizen
- Beda Kekayaan Ahmad Dhani vs Mulan Jameela di LHKPN: Kebanting 10 Kali Lipat
- Kembali di-PHP Belanda, Pemain Keturunan Rp695 Miliar Pertimbangkan Bela Timnas Indonesia?
- Dear Shin Tae-yong! Kevin Diks Lebih Senang Dimainkan sebagai Pemain...
Pilihan
-
Kronologi BNI "Nyangkut" Rp374 Miliar karena Beri Utang ke Sritex
-
Misteri Gigi 4 Truk Pemicu Tabrakan Beruntun di Tol Cipularang KM 92
-
Nyaris Tiada Harapan: Potensi Hilangnya Kehangatan dalam Interaksi Sosial Gen Z
-
3 Hari Jelang Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siap-siap Harga Tiket Pesawat Naik Ibu-Bapak!
-
Gelombang PHK Sritex Akan Terus Berlanjut Hingga 2025
Terkini
-
Nikmati BMW 520i M Sport dan Hadiah Langsung! BRImo FSTVL Beri Apresiasi Bagi Nasabah Aktif Transaksi dan Menabung
-
Kejati Lampung Amankan Rp 61 Miliar dalam Kasus Korupsi PT LEB
-
Polisi Gagalkan Penyelundupan Sabu dari Lampung ke Jakarta, 2 Bungkus Besar Disita
-
100 Tumbuhan Langka Sumatera Perkaya Koleksi Kebun Raya Itera
-
Pikap Hangus Terbakar di Tol Bakter KM 94 Natar, Kerugian Rp140 Juta