SuaraLampung.id - Seorang ibu rumah tangga di Tanjung Bintang, Lampung Selatan, berinisial NH (25), nyaris menjadi korban pemerkosaan. NH melakukan perlawanan saat pelaku hendak memperkosanya.
Kapolsek Tanjung Bintang Kompol Talen Hafidz mengatakan, percobaan pemerkosaan terhadap ibu rumah tangga itu terjadi pada Rabu (7/4/2021) sekitar pukul 23.00 WIB.
Saat itu korban sedang tertidu di dalam rumahnya. Tiba-tiba ada seorang lelaki masuk ke dalam rumah korban. Tersangka berinisial TR (36) masuk ke rumah korban dengan cara mencongkel jendela dapur rumah korban.
Setelah berhasil masuk, pelaku kemudian masuk ke kamar korban. Saat itu korban dalam kondisi tidak berpakaian. Dalam kondisi itu, pelaku kemudian memegangi kaki korban yang saat itu tengah tertidur.
"Sontak korban kaget kemudian berteriak. Lantaran panik karena korban teriak, pelaku lari ke dapur dan mengambil senjata tajam jenis pencong," kata Kompol Talen Hafidz, Kamis (15/4/2021) dilansir dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com.
Selanjutnya pelaku ini kemudian mengancam korban, dengan senjata tersebut agar korban diam. Setelah itu terjadi perebutan senjata antara korban dan pelaku. Senjata berhasil direbut oleh korban dan pelaku melarikan diri lewat pintu belakang.
"Atas kejadian itu, korban mengalami rasa ketakutan dan melaporkan ke Mapolsek Tanjung Bintang guna proses hukum yang berlaku. Berdasarkan laporan itu, Unit Buser Polsek Tanjung Bintang melakukan penyelidikan terhadap pelaku," ujar Talen Hafidz.
Setelah diketahui tempat persembunyiannya, polisi langsung melakukan penangkapan terhadap pelaku, di wilayah Kecamatan Tanjung Sari.
Setelah dilakukan interogasi, pelaku mengakui telah melakukan percobaan pemerkosaan tersebut. Dari hasil penangkapan, barang bukti yang berhasil diamankan berupa sebilah pencong bergagang besi dan sepasang sandal.
Baca Juga: Kenalan di Aplikasi Chatting Online, Jalan Bareng Berujung Pemerkosaan
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
5 Fakta Video Viral 3 ASN Maki Bapak Tua di Lampung Timur yang Bikin Heboh
-
Aksi Arogan Oknum Pejabat Pemda Lampung: Kakek Dimaki-maki Hanya Karena Sepeda Senggol Mobil
-
Masak Praktis Tak Harus Mahal, Ini Deretan Promo Alfamart yang Bikin Dapur Tetap Ngebul
-
Rumus Pythagoras dan Contoh Penerapannya dalam Soal Cerita Matematika
-
Mengapa 2.306,38 Hektar Taman Nasional Way Kambas Bisa Terbakar Saat Musim Hujan?