SuaraLampung.id - Seorang oknum anggota polisi di Lampung Bharatu KA diduga melarikan sepeda motor milik Jasmardi (34), warga Jalan KS. Tubun, Kelurahan Rawa Laut, Kota Bandar Lampung.
Oknum polisi di Lampung itu pura-pura meminjam motor korban lalu membawanya pergi tanpa kabar.
Merasa sudah menjadi korban kejahatan, Jasmardi melaporkan Bharatu KA ke Polresta Bandar Lampung.
“Kasus itu sudah saya laporkan ke Polresta Bandar Lampung,” ungkap Jasmardi saat dihubungi suaraLampung.id Selasa (19/1/2021).
Baca Juga: Pemkot Bandar Lampung Alokasikan Rp 50 Miliar untuk Covid-19
Jasmardi menceritakan, awalnya pelaku datang ke tempat usaha fotokopinya, Senin (11/1/2021) lalu. “Pelaku terlihat meyakinkan, karena memakai baju seragam. Awalnya pelaku menanyakan berkas fotokopian dari pimpinannya,” terang Jasmardi.
Namun setelah dicari, ternyata tidak ada. Menurut Jasmardi, “pelaku kemudian berpura-pura menelfon pimpinannya di depan saya. Setelah itu ia mencoba meminjam motor, karena katanya mau menemui pimpinannya. Katanya sebentar.”
Tempat fotokopi Jasmardi memang dekat dengan kantor Brimob Lampung, maka itu Jasmardi percaya saja meminjamkan motornya. “Karena biasanya juga ada anggota polisi yang meminjam motor saya sebentar,” terus Jasmardi.
Namun setelah ditunggu setengah jam lebih, Khanan tidak juga kembali bersama sepeda motor Jasmardi.
Saat sudah lebih dari satu jam, Jasmardi akhirnya sadar kalau ia sudah menjadi korban penggelapan motor jenis matic dengan plat nomor BE 3211 CY.
Baca Juga: 8 Kecamatan di Bandar Lampung Rawan Banjir
“Saya langsung cek kembali di kamera CCTV, dan merekamnya untuk dijadikan barang bukti. Saya langsung ke kantor Brimob, ternyata dapat info pelaku ada masalah dan sudah dipindah ke Direktorat Polair Polda Lampung,” tambah Jasmardi.
Setelah Jasmardi ke pihak Polda Lampung, ternyata mendapat informasi kembali pelaku sudah dipindah ke Lampung Barat.
Kini sudah satu minggu berlalu, namun motor Jasmardi belum juga dikembalikan. Ia pun kini masih menunggu kabar dari pihak Polresta Bandar Lampung.
Menurut Kasat Reskrim Polresta Bandar Lampung, Kompol Resky Maulana, pihaknya masih melakukan pemeriksaan atas laporan tersebut. “Namun kami belum mengetahui dengan pasti dari kesatuan mana pelaku tersebut,” pungkasnya.
Kontributor : Andry Kurniawan
Berita Terkait
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
-
Ini Cewek yang Bilang Satpam Jelek dan Hina Pemotor, Endingnya Diarak Mahasiswa
-
Imabsi Gelar Kelas Karya Batrasia ke-6, Bahas Repetisi dalam Puisi
-
Siapa Yintho Schroder? Bek Keturunan Lampung 1,97 Meter Punya Tekel Maut, Suksesor Mees Hilgers
-
Adakan PTKO II, Imabsi FKIP Unila Bekali Anggota agar Paham Renstra dan LPJ
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Tak Ada Muka Jokowi, Ini Daftar Pahlawan di Uang Kertas Rupiah
-
Jelang Akhir Pekan, Harga Emas Antam Berbalik Merosot
-
Maskapai Rela Turunkan Harga Tiket Pesawat Selama Libur Nataru
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
Terkini
-
NU Lampung Serukan Persatuan Pasca Pilkada 2024: Jangan Terprovokasi!
-
Pj Gubernur: Lampung Butuh Rumah Sakit Khusus
-
Timses Mirza-Jihan Minta Maaf Usai Unggul Telak di Pilgub Lampung 2024 Versi Hitung Cepat
-
Tertimbun Longsor, Penambang Pasir Ditemukan Tak Bernyawa di Sungai Way Seputih
-
Dinamika Pilkada Serentak 2024 di Lampung: Surat Suara Tertukar, Kurang, Rusak, dan Intimidasi