Lalu produk pisang mas hasil kolaborasi Koperasi Produsen Tani Hijau Makmur dengan PT Great Giant Pineapple sebanyak 20,02 ton tujuan ekspor ke Oman dengan nilai barang sebesar Rp226.400.000 dan 5,74 ton tujuan Singapura dengan nilai barang Rp88.900.000.
Kemudian ekspor nanas segar menuju Cina sebanyak 4.176 ton degan nilai Rp39,8 miliar. Produk lada putih hasil kolaborasi UMKM perorangan dengan PT Putra Bali Adya Mulia sebanyak 15 ton dengan negara tujuan ekspor Taiwan, nilai barang sebesar Rp1.413.000.000. (ANTARA)