SuaraLampung.id - Sutjiati Kelanaritma Narendra, pesenam Lampung membuat heboh di podcast Deddy Corbuzier yang tayang Kamis (14/4/2022).
Sutjiati Narendra mengaku keinginannya ikut Sea Games Hanoi 2022 tidak didukung pemerintah. Padahal Sutji ingin berangkat menggunakan dana sendiri.
Keinginan Sutjiati Narendra berangkat ke Vietnam untuk mengikuti Sea Games memakai biaya sendiri dikarenakan pemerintah tidak mau membiayainya bertanding di Sea Games Hanoi.
Berikut fakta mengenai Sutjiati Narendra
Baca Juga:Sutjiati Narendra Ingin Berangkat Sendiri ke SEA Games 2021, tapi Bonus PON Papua Belum Cair
1. Bonus PON Papua Belum Cair
Sutjiati Narendra mengungkap fakta mengenai bonus PON Papua yang dijanjikan Pemerintah Provinsi Lampung hingga kini belum cair.
Di ajang PON Papua, Sutjiati mewakili Lampung sebagai atlet dari cabang olahraga senam ritmik. Sutji berhasil meraih dua emas dan satu perak di PON Papua.
![Pesenam Lampung Sutjiati Narendra mengaku bonus PON Papua belum dibayar di podcast Deddy Corbuzier, Kamis (14/4/2022). [YouTube Deddy Corbuzier]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/04/14/24565-sutjiati-narendra.jpg)
Total bonus yang harusnya ia terima sebesar Rp600 juta. Namun hingga kini uang itu belum juga sampai ke kantongnya.
2. Ayah Berdarah Lampung dan Ibu Orang Amerika
Sutjiati Narendra adalah seorang atlet keturunan blasteran Amerika yang lahir pada 13 Februari 2004 di negara bagian New York, Amerika Serikat.