Sampai di lokasi, korban Syahroni dan tetangganya berpencar. Saat sore hari, tetangga kembali ke tempat semula mereka berkumpul. Namun Syahroni tidak ada di tempat.
"Setelah beberapa lama mencari dan menunggu tidak juga ketemu, maka temannya memutuskan pulang," kata AKP Darwin dalam keterangannya, Selasa (21/12/2021) dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com.
Setelah itu teman korban menceritakan hal kejadian ini kepada keluarganya. Kemudian pihak keluarga menghubungi petugas kepolisian dan lainnya, untuk membantu pencarian korban.