Kekuatan Militer Indonesia Tertinggi di Level Asia Tenggara

Urutan itu menempatkan Indonesia dengan kekuatan militer tertinggi di Asia Tenggara.

Wakos Reza Gautama
Kamis, 14 Oktober 2021 | 11:33 WIB
Kekuatan Militer Indonesia Tertinggi di Level Asia Tenggara
Ilustrasi deretan alutsista terparkir di depan Istana Merdeka, Jakarta, Senin (4/10/2021). Kekuatan militer Indonesia tertinggi di Asia Tenggara. [Suara.com/Angga Budhiyanto]

Menurut Dasco, beberapa waktu lalu Prabowo membawa pulang teknologi kapal perang canggih jenis fregat tipe Arrowhead dari Inggris yang dapat memperkuat Indonesia dalam menghadapi ancaman yang terus berkembang, termasuk di Laut Natuna Utara.

"Fregat adalah jenis kapal perang ringan dengan kecepatan tinggi dan kemampuan manuver yang dilengkapi teknologi militer canggih terkini. Fregat buatan Inggris ini adalah kapal perang ringan tercanggih yang ada sekarang," ucap dia.

Selain itu dia mengatakan, Presiden Jokowi telah menetapkan 3.103 orang komponen cadangan (komcad) TNI yang bisa dimobilisasi untuk memperbesar dan memperkuat kekuatan TNI saat negara dalam keadaan darurat militer atau dalam bencana.

Dasco menilai, dengan adanya komcad memungkinkan penghematan anggaran untuk perkuat pertahanan, sehingga kekuatan TNI dapat bertambah secara personel meskipun tanpa menambah jumlah TNI aktif. (ANTARA)

Baca Juga:Rachel Vennya Kabur dari Karantina, Satgas Covid-19 IDI: Jangan Merasa Punya Privilese!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini