Nasib Joni Kini
Pengacara Hotman Paris mengungkap nasib sosok bocah pemanjat tiang bendera pada saat 17 Agustus 2018 silam.
Melalui akun Instagram pribadinya, Hotman Paris mengungkapkan nasib Joni saat ini.
Diketahui, Joni telah memiliki rumah di desa Silawan, Antambua yang berada di Perbatasan Timur Leste.
Baca Juga:Nasib Joni Bocah Pemanjat Tiang Bendera saat 17 Agustus Diungkap Hotman Paris

Hotman Paris juga terlihat membagikan potret Joni yang berpose di depan rumah miliknya.
Dalam foto tersebut, terlihat penampakan rumah milik Joni. Tampak depan rumah tersebut terlihat minimalis.
Cat tembok berwarna cokelat ditambah dengan aksen bendera merah putih pada tiang, serta tertulis keteragan rumah tersebut 'Rumah Joni'.
"Joni, pemanjat tiang bendera sekarang punya rumah di desa Silawan, Antambua! Perbatasan Timur Leste," tulis Hotman Paris.
Baca Juga:Dear Warga Kabupaten Bekasi, Dilarang Adakan Lomba 17-an