SuaraLampung.id - Gempa bumi terjadi di Kabupaten Tanggamus pada Jumat (6/8/2021) sore sekitar pukul 18.08.
Gempa di Tanggamus ini berkekuatan Magnitudo 5,5.
Dikutip dari Instagram infobmkglampung, gempa terjadi 10 km barat daya Tanggamus dengan kedalaman 10 kilometer.
Gempa di Tanggamus ini dirasakan warga Kota Bandar Lampung.
Baca Juga:BREAKING NEWS! Lampung Dilanda Gempa Bumi Berkekuatan 5,5 Magnitudo
Beberapa warga Bandar Lampung mengaku merasakan guncangan gempa pada Jumat sore.
"Lumayan kerasa," ujar salah satu warga Bandar Lampung.
Dikutip dari akun instagram infobmkglampung, beberapa warga yang memberi komentar mengakui gempa kali ini sangat terasa getarannya.
Bahkan gempa juga dirasakan di Kota Metro.
Menurut BMKG gempa di Tanggamus tidak berpotensi tsunami.
Baca Juga:Tak Mampu Tunjukkan Buku Nikah, Empat Pasangan Digelandang ke Polsek Kemiling