- Ayu Ting Ting mengaku pernah melihat babi ngepet di depan rumahnya
- Babi hitam kecil itu terlihat maju mundur di tanjakan motornya
- Babi itu lari cepat bersama seekor anjing dan kemudian menghilang
SuaraLampung.id - Siapa sangka, di balik gemerlap panggung dan kehidupan glamornya, pedangdut kenamaan Ayu Ting Ting menyimpan sebuah cerita misteri yang tak terlupakan.
Pengalaman masa kecilnya ini dijamin bikin bulu kuduk berdiri dan membuat Anda bertanya-tanya, benarkah babi ngepet itu nyata?
Ayu Ting Ting, yang dikenal dengan canda dan tawa khasnya, kali ini berbagi kisah yang jauh dari kesan lucu. Ia menceritakan momen menegangkan saat ia dan keluarganya menjadi saksi mata kemunculan makhluk gaib yang melegenda di Indonesia, babi ngepet.
"Kalau babi ngepet mah itu benar," tegas Ayu mengawali ceritanya dikutip dari Youtube Vindes. Kejadian itu terjadi saat ia masih kecil, di rumahnya di Depok, Jawa Barat.
Kala itu, rumah Ayu memiliki sebuah tanjakan khusus untuk motor. Malam hari, saat semua orang sudah bersiap tidur, Ayu dan keluarganya dikejutkan oleh suara aneh.
"Terus kan dari jendela ngintip tuh, katek-kitek suara apaan sih ini lagi ngerok-ngerok di tanjakan motornya ayah tuh," kenang Ayu dengan ekspresi serius.
Rasa penasaran mendorong mereka untuk mengintip lebih dekat. Dan betapa terkejutnya mereka saat melihat sesosok makhluk tak terduga.
"Pas lihat buka kaca, babi ngepet! Itu benar-benar lagi zamannya babi ngepet," seru Ayu, masih teringat jelas momen tersebut.
Ia menjelaskan bahwa babi itu berwarna hitam, berukuran kecil, tidak besar seperti babi pada umumnya. Yang lebih aneh, babi itu terlihat "ngesot-ngesot" atau maju mundur di tanjakan motor ayahnya.
Baca Juga: Dulu Musuhi Ayu Ting Ting, Sekarang Jessica Iskandar Sebut Ayu Kesayangan
Sontak, seluruh anggota keluarga berteriak histeris dari dalam rumah. Teriakan itu menarik perhatian anak-anak kampung sekitar, termasuk keponakan-keponakan Ayah Ayu, yang langsung berhamburan keluar untuk mengejar.
Namun, babi ngepet itu bukan makhluk biasa. "Itu lari kencang banget," kata Ayu. Yang lebih mengejutkan lagi, saat dikejar, babi tersebut tidak sendiri. "Pas dia lari itu, ada yang nemenin, anjing satu," tambahnya.
Meski sudah dikejar ramai-ramai, babi ngepet itu berhasil lolos. "Nggak ketangkep. Pas dikejar tiba-tiba dia nggak ada, ngilang. Itu benar," ujar Ayu, meyakinkan.
Ayu Ting Ting menekankan bahwa di kampungnya saat itu, sangat tidak mungkin ada babi peliharaan, apalagi babi hutan, karena tidak ada hutan di sekitar rumahnya.
"Tapi di kampung kita kita tahu, masa iya ada babi. Anjing juga kan jarang," ujarnya, memperkuat keyakinannya bahwa yang mereka lihat adalah babi ngepet.
"Kalau ditanya pernah lihat babi ngepet, itu Ayu SD sampai sekarang, Ayu selalu ingat nggak pernah lupa. Itu bener terjadi," pungkas Ayu, mengakhiri kisahnya yang penuh misteri.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
BRI Perkuat UMKM Lewat Program Pemberdayaan dan Inovasi Berkelanjutan
-
Diskon 3 Hari! Ratusan Produk Alfamart Turun Harga Mulai Rp7 Ribuan, Buruan Sebelum Habis
-
Rp1.294 Triliun Transaksi AgenBRILink Perkuat Ekonomi Kerakyatan BRI, Jangkau Sampai Wilayah 3T
-
Diskon Besar Super Indo! Kentang Goreng 1 Kilogram & Bakso Sapi Turun Jadi 30 Ribuan
-
Mau Hemat tapi Tetap Kenyang? Promo Paket HokBen Mulai Rp47 Ribu Hadir Lagi