SuaraLampung.id - Sebanyak lima unit Koperasi Desa Merah Putih di Provinsi Lampung segera diluncurkan pada 21 Juli 2025. Koperasi ini tersebar di beberapa kabupaten.
"Pemerintah Provinsi Lampung sebenarnya mengusulkan 16 unit koperasi sebagai calon mock up atau percontohan. Ada lima unit koperasi yang telah ditetapkan menjadi bagian dari peluncuran perdana," ujar Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Provinsi Lampung Syamsurizal Ari, Rabu (16/7/2025).
Ia mengatakan peluncuran perdana lima unit Koperasi Desa Merah Putih di Lampung tersebut dilakukan bersamaan dengan peluncuran Koperasi Desa Merah Putih secara nasional secara serentak di 38 provinsi.
"Kelima koperasi tersebut berada di tiga kabupaten yaitu di Kabupaten Lampung Selatan ada tiga koperasi yakni di Kelurahan Way Urang, di Desa Sidomulyo, dan di Desa Bumisari," katanya.
Kemudian dua Koperasi Desa Merah Putih lainnya berada di Kabupaten Lampung Timur yaitu di Desa Raman Endra Kecamatan Raman Utara, dan Koperasi Desa Muara Maju di Kabupaten Way Kanan.
Provinsi Lampung menjadi salah satu dari 38 provinsi yang melaksanakan peluncuran Koperasi Desa Merah Putih secara daring dari satu titik.
"Titik itu dipusatkan di Koperasi Desa Merah Putih Kelurahan Way Urang, Kecamatan Kalianda, Kabupaten Lampung Selatan, sebagai lokasi utama peluncuran nasional program Koperasi Merah Putih di wilayah Lampung," ucap dia.
Syamsurizal melanjutkan lima unit Koperasi Desa Merah Putih yang akan diluncurkan perdana tersebut telah memenuhi syarat legalitas, seperti syarat akta notaris dan kesiapan legalitas kegiatan usaha.
"Fokus bisnis koperasi ini diarahkan ke sektor pangan, peluncuran Koperasi Desa Merah Putih ini didukung oleh sejumlah BUMN seperti BRI, Bulog, PT Pos Indonesia, Pupuk Indonesia, Bank Mandiri, dan Kimia Farma yang bertugas untuk membantu beroperasinya koperasi," tambahnya.
Baca Juga: Kepala BKD Digeser Jadi Kadispora, Daftar Nama Pejabat Baru di Pemprov Lampung
Ia mengharapkan dengan adanya kolaborasi berbagi pihak dapat memperkuat kegiatan bisnis koperasi, terutama dalam mendukung ketahanan pangan daerah.
"Koperasi yang ditetapkan sebagai mockup dalam peluncuran nasional Koperasi Desa Merah Putih ini dapat segera di replikasi ke seluruh Provinsi Lampung," ujar dia. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Kepala BKD Digeser Jadi Kadispora, Daftar Nama Pejabat Baru di Pemprov Lampung
-
Akankah Program Pemutihan Pajak Kendaraan Diperpanjang? Ini Kata Mirza
-
Warga Lampung Optimis Ekonomi Tetap Kuat di 2025, Ini Kata Bank Indonesia
-
Panik Beras Oplosan? Pemkab Lampung Selatan Turun Tangan, Ini Hasilnya
-
Misteri Kematian Brigpol EA di Way Kanan: Ekshumasi Ungkap Luka Mengerikan dan Jejak Narkoba
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
Terkini
-
Pengertian Bilangan Prima dan Daftar 100 Bilangan Prima Pertama
-
Harga Kopi Turun! Promo Coffee Fair Alfamart, Good Day & Luwak Mulai Rp3 Ribuan
-
Cara Menghitung Volume Kubus dan Balok dengan Mudah dan Cepat
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Detik-detik Truk Uang Rp800 Juta Ditembak Perampok, Aksinya Viral dan Bikin Geger