SuaraLampung.id - Tim Bhayangkara Presisi Lampung FC merekrut dua punggawa anyar untuk memperkuat skuatnya dalam menghadapi Liga 1 musim 2025-2026.
Dua pemain baru tersebut ialah Stjepan Plazonja, striker berkebangsaan Kroasia, dan bek Timnas U-23 yakni Muhammad Ferrari.
"From Croatia to Indonesia, please welcome @splazonja," tulis keterangan di Instagram Bhayangkara FC @bhayangkarafc, Jumat (4/7/2025).
Stjepan Plazonja direkrut dari klub Liga Singapura, Hougang United FC. Di musim 2024-2025 bersama Hougang FC, Stjepan bermain 27 kali dan mencetak 14 gol.
Striker kelahiran Ðakovo, Kroasia ini yang memiliki tinggi 1,92 meter ini disebut-sebut salah satu pemain tercepat yang memiliki kecepatan tertinggi mencapai 36,90 km/jam.
Kecepatan ini menyamai rekor dua pemain Real Madrid yakni Gareth Bale dan Kylian.
Dilihat dari laman transfermarkt, berdasarkan update terakhir 4 Juni 2025, Stjepan Plazonja memiliki nilai pasar mencapai Rp 3,04 miliar.
Tim Bhayangkara juga mengumumkan merekrut pemain bertahan atau bek Timnas U-23 yakni Muhammad Ferrari, dari Persija Jakarta pada hari yang sama.
"@Ferarrimuhammad telah di sini," tulis akun Instagram resmi Bhayangkara FC pada Kamis (3/7/2025) dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com.
Baca Juga: Liga 1 Semakin Dekat: Bhayangkara FC Bakal Tinjau Kesiapan Stadion Sumpah Pemuda
Seperti dilihat dari laman transfer market, berdasarkan update pada 29 Mei 2025 lalu, Muhammad Ferrari yang notabenenya anggota Polri ini memiliki nilai pasar yang cukup fantastis yakni Rp4,78 miliar.
Kehadiran Ferrari di skuad berjuluk The Guardian ini, turut memperkokoh pertahanan mereka untuk mengarungi Liga 1 Indonesia musim 2025-2026.
Tinjau Stadion
Manajemen Bhayangkara Presisi Lampung FC, bersama Pelatih Kepala Paul Munster, akan meninjau kesiapan Stadion Sumpah Pemuda dan Stadion Pahoman, Bandar Lampung pada Kamis (3/7/2025).
Wakil Ketua PSSI Lampung, Yoga Swara mengatakan, kunjungan tersebut dilakukan untuk meninjau kesiapan Lampung menjadi homebase Bhayangkara FC dalam menghadapi Liga 1 Indonesia musim 2025-2026.
"Iya besok manajemen, pelatih kepala, dan lainnya, akan datang ke Lampung untuk melihat progres dua stadion, yang saat ini tengah direnovasi," kata Yoga Swara dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com, Kamis (3/7/2025).
Berita Terkait
-
Liga 1 Semakin Dekat: Bhayangkara FC Bakal Tinjau Kesiapan Stadion Sumpah Pemuda
-
Bocoran Jersey Bhayangkara FC 2025: Ada Sentuhan Tapis Lampung
-
Bhayangkara FC Pindah ke Lampung: Putu Gede Terpukau Sambutan Suporter
-
Bhayangkara FC Membina Talenta Muda Lampung
-
Lintasan Atletik di Stadion Sumpah Pemuda Dikurangi demi Bhayangkara FC
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
5 Kedai Kopi Lokal Terbaik di Bandar Lampung untuk Menikmati Juara Kopi Lampung
-
Heboh di Indekos Lampung, Pegawai Bank BUMN Dianiaya Hanya Gegara Speaker
-
5 Menu Sarapan Khas di Bandar Lampung untuk Awali Hari dengan Rasa Juara
-
Cek Fakta: TNI Tangkap Anggota KKB dan WNA Saat Operasi Penyisiran, Ini Faktanya!
-
15 Promo Permen & Cokelat Alfamart untuk Stok Camilan Awal Tahun, Harga Mulai Rp3.900