SuaraLampung.id - Stadion Sumpah Pemuda, Bandar Lampung, yang akan dijadikan markas Bhayangkara Presisi Lampung FC, masih dalam tahap renovasi.
Wakil Ketua Asprov PSSI Lampung, Yoga Swara menyebut, progres renovasi Stadion Sumpah Pemuda sudah mencapai 50 persen.
"Untuk progres renovasi stadion, saya lihat saat ini sudah mencapai 50 persen. Saat ini sudah mulai pemadatan pasir di lingkungan lapangan, dan juga pengecetan pagar tribun," kata Yoga dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com, Selasa (29/4/2025).
Disinggung terkait fasilitas baru di Stadion Sumpah Pemuda, Yoga mengatakan, nantinya lintasan atletik akan dikurangi karena untuk persiapan para atlet sepakbola.
"Saat ini, kami sedang mempersiapkan solusi lain untuk pembuatan jalur pedestrian di sekitar stadion, sehingga masyarakat tidak kehilangan tempat untuk berolahraga," kata Yoga Swara.
Terpisah, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Lampung, Descatama Paksi Moeda mengungkapkan, pihaknya terus mempersiapkan segala fasilitas hingga sarana dan prasarana, untuk mendukung program Gubernur Lampung mendatangkan Bhayangkara FC.
"Saat ini kami terus mempersiapkan perlengkapannya, agar Lampung bisa segera menjadi homebase Bhayangkara FC. Namun tentunya, untuk menjadi homebase ada standar yang harus dilakukan oleh Lampung," ungkap Descatama Paksi Moeda.
Saat ini, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung juga sedang mempersiapkan rumput, ruang ganti pemain, lorong pemain, lampu penerangan, hingga teknologi VAR yang sesuai standar di Stadion Sumpah Pemuda.
Target Juara Liga 1
Baca Juga: Bhayangkara FC Pasang Target Tinggi di Liga 1, Berencana Rekrut Pemain Timnas
Chief Operating Officer (COO) Bhayangkara Presisi Lampung FC Sumardji memasang target tinggi untuk timnya di Liga 1 Indonesia musim depan, setelah memastikan promosi dari Liga 2 Indonesia bersama PSIM Yogyakarta dan Persijap Jepara.
Pada acara Memorandum of Understanding (MoU) antara Bhayangkara dan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung di Jakarta, Selasa (22/4/2025), Sumardji mengatakan targetnya "tidak setengah-setengah" karena ingin timnya kembali menjadi juara seperti pada musim 2017.
"Kita akan tidak setengah-setengah, kita akan buat Bhayangkara juara, artinya target yang sudah disepakati dan berkomitmen, apa yang menjadi cita-cita dan harapan, " kata Sumardji dikutip dari ANTARA.
Jika tidak juara, Sumardji yakin timnya minimal akan finis di tiga besar. Posisi tiga besar juga menjadi pencapaian terbaik Bhayangkara setelah juara. Mereka meraih posisi tiga besar di liga sebanyak dua kali, yaitu pada musim 2018, dan 2021/2022.
"Saya yakin Bhayangkara akan berkiprah minimal di tiga besar," jelas Sumardji.
Sementara itu, MoU antara Bhayangkara dan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung menandai era baru tim berjuluk The Guardians itu karena pada musim depan akan berubah nama menjadi Bhayangkara Presisi Lampung FC dan bermarkas di Stadion Sumpah Pemuda, Bandar Lampung.
Berita Terkait
-
Bhayangkara FC Pasang Target Tinggi di Liga 1, Berencana Rekrut Pemain Timnas
-
Resmi Pindah ke Lampung, Ini Nama Baru Bhayangkara FC
-
Jadi Markas Bhayangkara FC, Stadion Sumpah Pemuda Direnovasi Sesuai Standar Internasional
-
Bhayangkara FC Pindah ke Lampung, Asprov PSSI Akan Renovasi Stadion Sumpah Pemuda
-
PT LIB Tinjau Stadion Sumpah Pemuda, Bhayangkara FC Selangkah Lagi Pindah ke Lampung?
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
Buruan! Minyak Goreng 1,5 Liter Turun Jadi Rp27.900 di Alfamart, Stok Cepat Habis
-
BRI Perkuat UMKM Lewat Program Pemberdayaan dan Inovasi Berkelanjutan
-
Diskon 3 Hari! Ratusan Produk Alfamart Turun Harga Mulai Rp7 Ribuan, Buruan Sebelum Habis
-
Rp1.294 Triliun Transaksi AgenBRILink Perkuat Ekonomi Kerakyatan BRI, Jangkau Sampai Wilayah 3T
-
Diskon Besar Super Indo! Kentang Goreng 1 Kilogram & Bakso Sapi Turun Jadi 30 Ribuan