Program Mudik Gratis Kereta Api tersebut dilaksanakan selama dua hari yaitu pada 27-28 Maret 2025 dengan rincian yakni pada 27 Maret 2025 keberangkatan pukul 06.30 WIB menggunakan Kereta Api Kuala Stabas rute Tanjung Karang-Baturaja dengan kapasitas penumpang 320 penumpang.
Kemudian pukul 08.30 WIB dengan Kereta Api Rajabasa rute Tanjung Karang-Kertapati dengan jumlah penumpang 530 orang, lalu pukul 13.30 WIB menggunakan Kereta Api Kuala Stabas rute Tanjung Karang-Baturaja dengan kapasitas 320 penumpang.
Selanjutnya, pada 28 Maret 2025 keberangkatan penumpang dilakukan pada 08.30 WIB dengan Kereta Api Rajabasa rute Tanjung Karang-Kertapati dengan kapasitas 530 penumpang.
Ribuan Pemudik Masuk Lampung
Puluhan ribu pemudik dari Pulau Jawa, sudah mulai tiba di Pelabuhan Bakauheni dan Pelabuhan Wika Beton, Lampung Selatan, sampai H-4 Lebaran Idul Fitri 2025.
PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Cabang Bakauheni mencatat total kendaraan yang masuk dari Pulau Jawa ke Sumatera mencapai 21.533 unit.
Humas PT ASDP Cabang Bakauheni, Saifulahil Maslul Harahap mengatakan, jumlah tersebut berdasarkan data sementara dari Jumat (21/3/2025) sampai kemarin Rabu (26/3/2025).
Menurut dia, kendaraan masuk ke Pelabuhan Bakauheni pada Jumat (21/3/2025) untuk kendaraan roda dua atau motor ada 5.704 unit.
"Sementara roda empat 12.771 unit, bus 631 unit, truk atau kendaraan besar 2.447 unit, dengan total mobil ada 15.849 unit," kata Saifulahil Maslul Harahap dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com, Kamis (27/3/2025).
Baca Juga: Puluhan Ribu Pemudik dari Jawa Sudah Tiba di Pelabuhan Bakauheni dan Wika Beton
Sementara itu, jumlah pemudik sepeda motor yang masuk ke Pelabukan Wika Beton ada 6.680 orang, dengan jumlah kendaraan ada 4.905 unit.
Kepala Kantor Syahbandar dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Bakauheni, Suratno mengungkapkan, pada Kamis (27/3/2025) dari pukul 00.00 hingga 10.45 WIB, pemudik sepeda motor ada 4.905 unit dan truk 178 unit.
Lalu pada Rabu (26/3/2025) sampai pukul 24.00 WIB, tercatat ada 6.503 orang dan 4.426 unit kendaraan, yang terdiri dari motor dan truk. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Puluhan Ribu Pemudik dari Jawa Sudah Tiba di Pelabuhan Bakauheni dan Wika Beton
-
Puluhan Kendaraan Pemudik Dititipkan di Polsek Seputih Banyak
-
Mudik Tenang, Rumah Aman! Polda Lampung Buka Layanan Penitipan Kendaraan GRATIS, Ini Syaratnya
-
Polda Lampung Kawal Pemudik Motor dari Pelabuhan Bakauheni Hingga Perbatasan
-
H-3 Lebaran Puncak Arus Mudik di Pelabuhan Bakauheni
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
5 Fakta Terbaru Kasus SPAM Pesawaran: Pemeriksaan Anggota DPR sampai Sita Aset Miliaran
-
Pantai Tanjung Setia untuk Berburu Ombak Kelas Dunia di Pesisir Barat Lampung
-
5 Kedai Kopi Lokal Terbaik di Bandar Lampung untuk Menikmati Juara Kopi Lampung
-
Heboh di Indekos Lampung, Pegawai Bank BUMN Dianiaya Hanya Gegara Speaker
-
5 Menu Sarapan Khas di Bandar Lampung untuk Awali Hari dengan Rasa Juara