SuaraLampung.id - Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Bandar Lampung menandai dan memperbaiki jalan berlubang di sejumlah titik, Rabu (26/2/2025).
Kegiatan ini dilakukan sebagai langkah awal untuk mengurangi risiko kecelakaan akibat jalan rusak serta memberikan tanda peringatan bagi pengendara agar lebih berhati-hati.
Petugas turun langsung ke titik-titik jalan yang mengalami kerusakan, kemudian menandai jalan berlubang menggunakan cat semprot (pilok) agar lebih mudah terlihat oleh pengendara, terutama saat malam hari atau saat kondisi hujan.
Kasat Lantas Polresta Bandar Lampung Kompol Ridho Rafika menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian kepolisian terhadap keselamatan pengguna jalan.
Baca Juga: Hiburan Malam di Bandar Lampung Tutup Total Selama Ramadhan, Ada Sanksi Tegas Bagi Pelanggar
Menurutnya, jalan berlubang sering kali menjadi salah satu penyebab kecelakaan, terutama bagi pengendara roda dua yang bisa kehilangan keseimbangan saat melintasi jalan yang tidak rata.
"Jalan berlubang ini bisa sangat berbahaya, terutama bagi pengendara sepeda motor. Oleh karena itu, kami melakukan penandaan sebagai peringatan agar pengendara lebih waspada, sekaligus mendokumentasikan kondisi jalan untuk dilaporkan ke instansi terkait guna percepatan perbaikan," ujar Ridho.
Dalam pelaksanaan kegiatan ini, petugas juga berkoordinasi dengan instansi terkait untuk memastikan perbaikan dapat segera dilakukan.
Masyarakat diharapkan turut berperan aktif dengan melaporkan titik-titik jalan yang mengalami kerusakan agar dapat ditindaklanjuti secepatnya.
Satlantas Polresta Bandar Lampung juga mengimbau pengendara untuk selalu berhati-hati dan mengurangi kecepatan saat melintasi jalan yang telah ditandai, terutama pada malam hari atau saat hujan.
Baca Juga: Grebek Narkoba di Bandar Lampung! 8 Tersangka & Sabu Miliaran Rupiah Disita
Dengan adanya upaya ini, diharapkan kecelakaan akibat jalan rusak dapat diminimalisir dan keamanan serta kenyamanan pengguna jalan semakin meningkat. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Jalur Mudik Mulai Padat, Jalan Berlubang Langsung Ditambal
-
Pengacara Beberkan Ada Warga Ditangkap Usai Tebang Pohon di Rempang Eco City: Sekarang Ditahan di Polresta Barelang
-
Awas! Jalan Berlubang Bisa Bikin Ban Pecah dan Knalpot Bocor, Cek 5 Komponen Ini
-
Kejar-kejaran Sengit! Polisi Tangkap Bandar Narkoba Bawa 21 Kg Sabu di Bogor
-
Jago Hadapi Jalan Berlubang, Ini Tips Cerdas untuk Pemotor
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Tier List Hero Mobile Legends April 2025, Mage Banyak yang OP?
-
Ratusan Warga Geruduk Rumah Jokowi, Tuntut Tunjukkan Ijazah Asli
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 6 GB, Andalan dan Terbaik April 2025
-
Orang RI Mulai Cemas, Kudu Mikir 1.000 Kali Untuk Belanja! Sri Mulyani Justru Diam Seribu Bahasa
-
Semua Maskapai China Stop Beli Pesawat Boeing Imbas Perang Dagang dengan AS
Terkini
-
Kisah Sukses: Ibu Rumah Tangga di Tapanuli Utara Ubah Nasib dengan Ulos, Kini Mendunia!
-
Apa Kabar Kasus Korupsi Gerbang Rumdis Bupati Lampung Timur? Ini Kata Kejati
-
BRI Fasilitasi UMKM Ekspor Produk Unggulan di Pameran FHA Singapura
-
Tempat Wisata Dipadati Pengunjung, Lampung Selatan Raup Rp3,6 Miliar Saat Libur Lebaran 2025
-
Kumpulan Link DANA Kaget Hari Ini, Lumayan untuk Top Up Game Free Fire