SuaraLampung.id - Polres Lampung Tengah menindaklanjuti video viral oknum pegawai Dinas Perhubungan (Dishub) Lampung Tengah diduga memalak dan menganiaya seorang sopir.
Dalam video yang beredar, dua oknum pegawai Dishub Lampung Tengah mengadang mobil Gran Max warna abu-abu dengan Nopol BE 8141 IR yang melintas di Jalan Raya Kotagajah-Gunung Sugih pada Senin (17/2/2025).
Dua oknum itu mengejar mobil tersebut. Sang sopir lalu memvideokan kejadian itu yang membuat kedua oknum Dishub tersinggung.
Kasi Humas Iptu Tohid Suharsono mengatakan, telah memanggil sopir dan dua pegawai Dinas Perhubungan untuk mengklarifikasi kejadian tersebut.
Baca Juga: Remaja Putri di Lampung Tengah Dihamili Pria Paruh Baya, Sang Ibu Syok Berat
Dari hasil pemeriksaan oleh Satuan Reskrim Polres Lampung Tengah diketahui bahwa kedua oknum Dishub tersebut berstatus pegawai honorer. Mereka mengakui yang berada di dalam vidio viral tersebut.
Menurut Tohid, Dishub punya kewenangan untuk melakukan pemeriksaan kendaraan muatan, Instansi itupun kerap diajak Polres Lampung Tengah saat melakukan razia.
"Yang dilakukan 2 orang oknum Dishub ini meresahkan, jadi posisi Polri disini adalah mengawasi, membina, dan menghukum meskipun yang bersangkutan berasal dari Instansi Pemerintah Kabupaten ini. Apalagi bila ditemukan bukti adanya pungli, tetapi dalam kasus tersebut, menurut para saksi belum ditemukan adanya pungli," ungkapnya.
Kasi Humas mengimbau, kepada masyarakat ataupun para sopir yang menjadi korban pemalakan, untuk melaporkan kejadian serupa ke Polres Lampung Tengah agar aksi pungutan liar di wilayah Lampung Tengah bisa ditangani.
Baca Juga: Motif Pembacokan Mantan Kades di Lampung Tengah Terungkap
Berita Terkait
-
Kekayaan Megawati Zebua, Anggota DPRD Viral Diduga Cekik Pramugari Wings Air
-
Bocah SMP Mencuri Uang Orang Tua Rp20 Juta Buat Beli iPhone Teman
-
Kejutan Ulang Tahun Nyeleneh, Pria Ini Diberi Sesajen Oleh Temannya
-
Viral Bocah SMP Curi Uang Orang Tua Rp20 Juta Demi Belikan Iphone untuk Pacar
-
Demi Lolos Macet, Pengendara di Makassar Bikin Wali Kota Naik Pitam!
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
Terkini
-
Viral Tebar Lele Berujung Mutasi: Camat Palas Jadi Guru SD Usai Jalan Rusak Diprotes Warga
-
Rumah Kepala Ombudsman Lampung Dibobol Maling: Motor, Laptop, iPad Raib
-
Geger! Korupsi Tol Lampung Terungkap: Negara Rugi 66 Miliar, Waskita Karya Terseret?
-
Anggaran PSU Pilkada Pesawaran Kapan Cair? Ini Harapan KPU
-
Kisah Sukses: Ibu Rumah Tangga di Tapanuli Utara Ubah Nasib dengan Ulos, Kini Mendunia!