SuaraLampung.id - Sejumlah warga Bandar Lampung menaruh harapan besar terhadap kepemimpinan periode kedua Wali Kota dan Wakil Wali Kota, Eva Dwiana-Deddy Amarullah.
Mereka berharap pasangan ini membawa Kota Bandar Lampung menjadi lebih tertata dan masyarakat bisa lebih sejahtera.
Eva-Deddy rencananya akan dilantik sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bandar Lampung pada esok hari, Kamis (20/2/2025).
"Kami ucapkan selamat atas dilantiknya wali kota dan wakil wali kota Bandar Lampung masa bakti 2025-2030," kata salah seorang warga Bandar Lampung Intan, Rabu (19/2/2025).
Baca Juga: Skandal Honorer Bandar Lampung: Oknum PNS Diduga Gadaikan SK
Intan berharap Kota Bandar Lampung dapat berkembang pesat sebagaimana yang dicita-citakan Eva Dwiana yakni menjadi kota Metropolitan.
"Saya harap Pemkot Bandar Lampung di kepemimpinan dua periode Ibu Eva Dwiana dapat membuat program-program yang bermanfaat bagi khalayak ramai. Dan kalau mau buat program harus dilihat tata ruang kota dan kebermanfaatannya," kata dia.
Kemudian, lanjut Intan, efisiensi anggaran yang merupakan isu hangat saat ini, jangan dijadikan penghalang guna membenahi infrastruktur terutama jalan yang rusak serta sistem drainase.
"Infrastruktur jalan dan sistem drainase yang bagus ini penting karena udah banyak korban banjir sama kecelakaan. Saya harap pemerintah tidak banyak janji tapi butuh aksi," kata dia.
Salah seorang warga Bandar Lampung lainnya, Eman, turut menyoroti persoalan banjir yang masih menjadi pekerjaan rumah bagi pemerintah kota.
Baca Juga: Way Halim Macet, Eva Dwiana Bakal Bangun Flyover Lagi
“Tentu kami selaku warga mengucapkan selamat atas pelantikan Eva Dwiana dan Deddy Amarullah sebagai wali kota dan wakil wali kota Bandar Lampung. Tetapi tolong fokus ke hal yang lebih prioritas, terutama dalam menangani banjir,” kata dia.
Berita Terkait
-
Profil UD Sentoso Seal, Distributor Oli yang Tahan Ijazah dan Potong Gaji Karyawan Jika Salat Jumat
-
Siang Ini Prabowo Lantik Gubernur dan Wagub dari Papua Pegunungan serta Kepulauan Bangka Belitung
-
Wawali Surabaya Dilaporkan Polisi! Gara-Gara Bela Pekerja yang Ijazahnya Ditahan?
-
Demi Lolos Macet, Pengendara di Makassar Bikin Wali Kota Naik Pitam!
-
Sepak Terjang Armuji, Wakil Wali Kota Surabaya Dipolisikan oleh Perusahaan Penahan Ijazah
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Ribuan Warga Lampung Bersatu untuk Palestina: Babang Tamvan Serukan Boikot Produk Israel
-
Truk Pengangkut Rongsokan Hantam Pelabuhan Bakauheni: Diduga Rem Blong
-
Cuaca Buruk di Bandara Radin Inten II, Lion Air Mendarat di Palembang
-
Konflik Satwa-Manusia di Lampung Mengerikan: 9 Nyawa Melayang
-
Kades Ditandu 12 Km Demi Berobat: Realita Pesisir Barat Usai Lepas Status Daerah Tertinggal