SuaraLampung.id - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bandar Lampung mencatat sebanyak 60 rumah rusak akibat diterjang angin puting beliung pada Selasa (4/2/2025).
Kepala Pelaksanaan BPBD Bandar Lampung Wakhidi mengatakan bahwa jumlah rumah terdampak angin puting beliung yang paling banyak ada di Kecamatan Langkapura sekitar 30 unit lebih.
"Sisanya tersebar di sejumlah kecamatan di kota ini," kata dia.
Sementara itu, Wali Kota Bandar Lampung Eva Dwiana mengatakan bahwa pihaknya telah meninjau langsung rumah-rumah warga yang terdampak angin puting beliung pada Rabu (5/2/2025).
Baca Juga: Tragis! Begal Motor di Sukarame Tewas Diamuk Massa, Sempat Lepas 4 Tembakan
"Kami sudah turun langsung melihat ke lokasi yang terdampak parah di Kecamatan Langkapura, ada yang rusak ringan hingga berat," kata dia.
Eva mengatakan bahwa Pemerintah Kota Bandar Lampung akan memberikan bantuan kepada rumah-rumah warga yang terdampak puting beliung sesuai dengan tingkat kerusakannya.
"Bantuan yang kami berikan bervariasi, mulai dari Rp10 juta, Rp15 juta, Rp20 juta, hingga Rp30 juta," kata dia.
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bandar Lampung mencatat pohon tumbang terjadi di 39 titik pada Selasa (4/2/2025).
Kepala Pelaksana BPBD Bandar Lampung Wakhidi mengatakan hujan deras disertai angin kencang penyebab pohon tumbang di 39 titik.
Baca Juga: Bandar Lampung Diterjang Puting Beliung, 39 Pohon Tumbang Timpa Rumah & Kafe
Titik pohon tumbang tersebut tersebar di 11 kecamatan, yakni Kemiling, Way Halim, Sukarame, Enggal, Telukbetung Utara, Labuhan Ratu, Tanjungkarang Timur, Langkapura, Tanjung Senang, Rajabasa, dan Kedaton.
Wakhidi mengatakan tidak ada korban jiwa namun sejumlah rumah warga maupun tempat-tempat usaha terkena dampaknya.
"Ada rumah yang rusak begitu pula kafe serta ada jalan yang terganggu dengan adanya pohon tumbang dan puting beliung," kata dia. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Tambang Galian C Jadi Biang Kerok Banjir di Sukabumi, Wali Kota Eva Dwiana Angkat Bicara
-
Tak Dikasih Tahu Pola Kunci HP, Pria di Bandar Lampung Emosi Pukuli Istri Siri Sampai Bonyok
-
Dianggap Jadi Penyebab Banjir, Rumah Warga di Campang Jaya Dibeli Pemkot Bandar Lampung
-
16 Kali Dirudapaksa, Kekasih Rekam Diam-Diam Lalu Ancam Sebar Video
-
Penyebab Banjir, Wisata Kolam Renang di Atas Sungai di Campang Jaya Segera Dibongkar
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Tim Piala Dunia U-17 2025: Usia Pemain Zambia Diragukan Warganet: Ini Mah U-37
-
Meski Berada di Balik Jeruji, Agus Difabel Nikahi Gadis Dengan Prosesi Perkawinan Keris
-
7 Rekomendasi HP Murah RAM 12 GB terbaik April 2025, Performa Handal
-
Massa Dikabarkan Geruduk Rumah Jokowi Soal Ijazah Palsu, Hercules: Itu Asli, Jangan Cari Masalah!
-
Koster Minta Dinas Pertanian Bali Belajar ke Israel : Jangan Gitu-Gitu Aja, Nggak Akan Maju
Terkini
-
Tempat Wisata Dipadati Pengunjung, Lampung Selatan Raup Rp3,6 Miliar Saat Libur Lebaran 2025
-
Kumpulan Link DANA Kaget Hari Ini, Lumayan untuk Top Up Game Free Fire
-
Bukan Kegiatan Wajib, Gubernur Lampung Larang Pungutan Wisuda Sekolah
-
Tragedi Jelang Lebaran: Kakak Habisi Adik di Lampung Tengah
-
PSU Pilkada Pesawaran: Logistik Rampung Awal Mei, Pemprov Gelontorkan Rp10 Miliar