SuaraLampung.id - Kapolda Lampung Irjen Helmy Santika menyatakan ibadah Tahun Baru Imlek 2025 yang dilaksanakan oleh warga Tionghoa berjalan dengan aman dan lancar.
Helmy Santika mengatakan telah meninjau langsung pelaksanaan ibadah Imlek 2025 di sejumlah wihara yang ada di Kota Bandar Lampung dan semuanya berjalan kondusif.
"Kami bersyukur kegiatan pengamanan sejauh ini berjalan sukses. Kita harap Imlek tahun dapat memberikan kedamaian dan khusus Lampung diberikan suasana yang aman dan damai," kata dia, Selasa (28/1/2025) malam.
Kabid Humas Polda Lampung Kombes Yuni Isawandari Yuyun menambahkan bahwa pihak kepolisian telah melakukan berbagai langkah preventif pada perayaan Imlek 2025, termasuk sterilisasi wihara yang akan digunakan sebagai tempat ibadah dan perayaan Imlek.
Baca Juga: Emas dan Perhiasan Miliaran Milik Pejabat Pemkab Tuba Raib Digondol Maling
"Selain itu, kami juga meningkatkan patroli keamanan di sekitar wihara dan kawasan sekitarnya. Pengamanan ini dilakukan tidak hanya untuk mencegah gangguan keamanan, tetapi juga untuk memberikan kenyamanan bagi umat Tionghoa melaksanakan ibadah juga masyarakat lainnya," kata dia.
Sementara itu, Sekretaris Daerah Kota Bandar Lampung Iwan Gunawan bersyukur pelaksanaan ibadah Imlek di kota ini berjalan dengan lancar, aman dan damai.
"Kami berpesan agar momentum Imlek tahun ini masyarakat Bandarlampung dapat semakin menjaga kerukunan antarumat beragama dan menghormati satu sama lain," kata dia.
Diketahui Polda Lampung mengerahkan 1.384 personel guna mengamankan perayaan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1446 Hijriah dan Tahun Baru Imlek 2025 di provinsi ini. (ANTARA)
Baca Juga: Hilang di Kosan Subuh, 3 Motor Mahasiswa ITERA Ditemukan di Pinggir Tol
Berita Terkait
-
JungleSea Resmi Dibuka di Kalianda Lampung: Perpaduan Keindahan Alam dan Wahana Edukatif Keluarga
-
7 Fakta Kasus Dokter PPDS Priguna Anugerah Pratama: Perkosa Korban Usai Dibius hingga Mau Bunuh Diri
-
Profil Priguna Anugerah Pratama, Dokter PPDS Tersangka Pemerkosaan Diduga Kelainan Seksual
-
Seruit Bukan Satu-satunya, Ini 6 Kuliner Lampung yang Siap Manjakan Lidahmu
-
Libur Lebaran di Lampung? Ini 6 Destinasi Wisata Seru yang Wajib Dikunjungi
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan RAM 8 GB, Terbaik April 2025
-
Tier List Hero Mobile Legends April 2025, Mage Banyak yang OP?
-
Ratusan Warga Geruduk Rumah Jokowi, Tuntut Tunjukkan Ijazah Asli
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 6 GB, Andalan dan Terbaik April 2025
-
Orang RI Mulai Cemas, Kudu Mikir 1.000 Kali Untuk Belanja! Sri Mulyani Justru Diam Seribu Bahasa
Terkini
-
Anggaran PSU Pilkada Pesawaran Kapan Cair? Ini Harapan KPU
-
Kisah Sukses: Ibu Rumah Tangga di Tapanuli Utara Ubah Nasib dengan Ulos, Kini Mendunia!
-
Apa Kabar Kasus Korupsi Gerbang Rumdis Bupati Lampung Timur? Ini Kata Kejati
-
BRI Fasilitasi UMKM Ekspor Produk Unggulan di Pameran FHA Singapura
-
Tempat Wisata Dipadati Pengunjung, Lampung Selatan Raup Rp3,6 Miliar Saat Libur Lebaran 2025