SuaraLampung.id - Tim SAR Gabungan menemukan korban yang terseret arus di daerah Kelurahan Pahoman, Kecamatan Enggal, Kota Bandar Lampung, Sabtu (18/01/2025) pagi.
Korban yang dilaporkan hilang sejak kemarin sore, ditemukan dalam keadaan tidak bernyawa di sekitar Pantai Sukaraja.
Komandan Tim Rescue Mohammad Qodri mengatakan, Tim SAR Gabungan membagi dua tim atau SAR Rescue Unit (SRU) dalam pencarian hari kedua.
SRU 1 menggunakan perahu karet di perairan sekitar Gunung Kunyit dan SRU 2 melakukan penyisiran via darat sepanjang sisi sungai ke arah hilir sejauh 2 km.
"Sekitar pukul 07.25 WIB korban ditemukan dalam keadaan meninggal dunia di Pantai Sukaraja," ujar Qodri, Sabtu (18/1/2025).
Menurut dia, jarak penemuan korban sekitar 2,23 km dari lokasi kejadian. Korban langsung dievakuasi menuju rumah duka.
“Korban Bakhtiar yang terseret arus ditemukan pukul 07.25 WIB dalam keadaan meninggal dunia. Dengan telah ditemukannya korban maka operasi SAR dinyatakan ditutup,” ujar Qodri.
Sebelumnya diberitakan korban terseret arus air kali karena tergelincir saat sedang memperbaiki genteng rumah yang bocor saat hujan deras.
"Tetangga yang melihat kejadian itu berusaha menolong namun dikarenakan arus yang deras, korban terbawa air. Kemudian warga langsung melaporkan kejadian tersebut ke Basarnas.
Baca Juga: Warga Bandar Lampung Terseret Arus Saat Perbaiki Genteng Bocor, Tim SAR Lakukan Pencarian
Berita Terkait
-
Warga Bandar Lampung Terseret Arus Saat Perbaiki Genteng Bocor, Tim SAR Lakukan Pencarian
-
Banyak Warga Bandar Lampung Terjebak Banjir, Basarnas Turunkan Tim Evakuasi
-
Tragis! 1 Warga Bandar Lampung Tewas Tersetrum & Hanyut Saat Banjir
-
Banjir Kepung Bandar Lampung! Jembatan Gantung Sumur Putri Ambruk
-
Viral! Ujaran Kebencian di TikTok, Pesantren di Bandar Lampung Lapor ke Mabes Polri
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Di WEF Davos 2026, BRI Dorong UMKM Jadi Agenda Utama Keuangan Dunia
-
Fokus Sektor Produksi, BRI Jadikan Klaster Usaha Pengungkit Ekonomi Daerah
-
Promo Alfamart Januari 2026: Pembalut Wanita hingga Popok Dewasa Diskon 50 Persen
-
7 Fakta Sweet Indo Lampung, Raksasa Gula yang HGU-nya Dicabut Pemerintah
-
Masih Sering Salah? Ini Operasi Hitung Bilangan Bulat Positif dan Negatif