SuaraLampung.id - PT Kereta Api Indonesia (KAI) Divre IV Tanjungkarang menyiagakan alat material untuk siaga (AMUS) guna mengantisipasi adanya permasalahan akibat bencana alam.
Manajer Humas KAI Divre IV Tanjungkarang Azhar Zaki Assjari mengatakan, AMUS disiapkan untuk mengantisipasi banjir dan ambles di daerah pemantauan khusus (dapsus) di 12 lokasi.
"Setidaknya terdapat 12 titik daerah pemantauan khusus dengan rincian satu titik longsor, sembilan titik amblesan atau tanah labil, dan dua titik bangunan hikmat rawan," kata dia.
Zaki menjelaskan AMUS merupakan alat bantu darurat yang terdiri atas batu balas, bantalan rel, pasir, karung, besi (untuk jembatan), alat penambat rel dan alat siaga lainnya.
Baca Juga: Aksi Keroyok Marbot Masjid Viral, 1 Pelaku Menyerahkan Diri, Sang Ayah Masih Buron!
"Persiapan tersebut untuk tindakan cepat ketika terjadi gangguan pada perjalanan KA," kata dia.
KAI Divre IV Tanjungkarang juga menyiapkan personel guna menjaga daerah rawan serta perlintasan liar agar hal-hal yang tidak diinginkan dapat diminimalisasi saat KA melakukan perjalanan.
"Personel penjaga perlintasan KA juga kami siapkan secara ekstra guna meminimalisir gangguan pada perjalanan KA. Terlebih juga kami akan menghadapi masa angkutan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025, jadi semua sarana dan prasarananya sudah disiapkan dan memetakan daerah pemantauan khusus," kata dia.
PT Kereta Api Indonesia (KAI) Divre IV Tanjungkarang menyediakan 2.340 tempat duduk setiap harinya pada masa angkutan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025.
Tempat duduk yang disediakan untuk keberangkatan dari Stasiun Tanjungkarang dengan KA Kualastabas relasi Tanjungkarang - Baturaja dan KA Rajabasa relasi Tanjungkarang - Kertapati.
Baca Juga: Gagal Selundupkan 159 Kg Ganja via Pelabuhan Bakauheni, 2 Kurir Asal Padang Dibayar Rp25 Juta
Plt Executive Vice President Divre IV Tanjungkarang Mohamad Ramdany memperkirakan pada 19 dan 20 Desember pergerakan masyarakat menghadapi libur Natal dan Tahun Baru mulai terlihat. Ini karena pemerintah sudah menetapkan libur nasional dan cuti bersama Natal pada 25 dan 26 Desember 2024.
"Kami berharap masyarakat dapat segera memesan tiket dari jauh-jauh hari, karena tiket KA masa angkutan Natal dan Tahun Baru sudah dapat dipesan mulai H-45 keberangkatan untuk KA Rajabasa, sementara untuk KA Kualastabas mulai H-7 keberangkatan," kata dia.
Ramdany mengatakan untuk mendukung lancarnya masa angkutan Natal dan Tahun Baru KAI juga mulai mempersiapkan sarana dan prasarananya.
"Untuk menyukseskan angkutan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025, kami telah mempersiapkan seluruh sarana andal dan laik operasi," kata dia. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Cara Happy Hearts Indonesia Bantu 90.000 Anak di Indonesia: Bangun Lebih dari 300 Sekolah Terdampak Bencana
-
KAI Group Angkut 344.328.157 Penumpang KA PSO Hingga Oktober 2024
-
Banjir Bandang Spanyol 226 Jiwa Melayang, Ekonomi Terpuruk Rp342 Triliun
-
KAI dan Bank BUMN Resmikan Naming Rights Stasiun Dukuh Atas
-
Pj Gubernur Jakarta Ungkap Cerita Gibran Dadakan Blusukan ke Lokasi Banjir Rob: Meski Air Mulai Kering, Beliau...
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
Harga Emas Antam Masih Bertahan Tinggi di Level Rp1.541.000/Gram Pada Akhir Pekan
-
Sambut Presiden dengan Kemewahan, Mercedes-Maybach S650 Pullman Jadi Tunggangan Prabowo di Abu Dhabi
-
Tangan Kanan Bongkar Shin Tae-yong Punya Kendala di Timnas Indonesia: Ada yang Ngomong...
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
Terkini
-
Meriahnya OPPO Run 2024, Ada Hadiah Ratusan Juta dan Diskon dengan Menggunakan BRImo
-
Pilkada 2024: KPU Bandar Lampung Antisipasi Bencana, TPS Rawan di Pulau Pasaran
-
Liburan Berujung Maut: Rombongan PAUD Terseret Ombak di Pantai Ilahan, 1 Bocah Meninggal
-
Lampung Siaga I Jelang Pencoblosan Pilkada Serentak 2024, Wamendagri Beri Catatan Ini
-
Logistik Pilkada Bandar Lampung Aman, Wamendagri: "On the Track!"