SuaraLampung.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bandar Lampung menyebutkan sebanyak 10 ribu pemilih Pilkada 2024 belum memperbarui dokumen kependudukan.
Ketua KPU Bandar Lampung Dedy Triyadi mengatakan, temuan ini merupakan hasil pencocokan dan penelitian (coklit) data pemilih pada 24 Juni – 24 Juli 2024 lalu.
Dia mengatakan pemilih yang belum memperbaharui identitas kependudukan sebagian tersebar di wilayah kecamatan pemekaran.
"Contohnya di wilayah Kecamatan Sukarame, Enggal, Tanjungkarang Barat, Langkapura," kata Dedy, Minggu (11/8/2024).
Menurutnya, persoalan ini akan menjadi bom waktu dalam Pilkada Bandar Lampung apabila tidak bisa diselesaikan sampai penetapan daftar pemilih tetap (DPT) pada 21 September 2024.
"Kami khawatir persoalan ini juga berdampak terhadap tingkat partisipasi pemilih ke Tempat Pemungutan Suara (TPD) di Pilkada Bandar Lampung 2024," kata dia.
Sebab, lanjut Dedy, data kependudukan yang valid menjadi dasar penyusunan DPT yang akurat, mutakhir, komprehensif, dan transparan pada Pilkada 2024.
"Karena dari pengalaman pemilu kemarin, ada pemungutan suara ulang di tiga TPS, dua di antaranya terkait masalah daftar pemilih yakni TPS 06 Rajabasa Jaya dan TPS 31 Kedaton,” kata dia.
Oleh karena itu, Dedy meminta Pemkot Bandar Lampung aktif mendukung pemutakhiran data pemilih dengan menyosialisasikan dan mengimbau masyarakat untuk tertib Administrasi Kependudukan (Adminduk).
Baca Juga: Janjian di Medsos, 13 Remaja Hendak Tawuran dan Balap Liar Diamankan Polisi di Way Halim
"Pembaruan dokumen kependudukan merupakan kewenangan pemerintah daerah melalui Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Bandar Lampung. Kewenangan KPU hanya sampai pada verifikasi data pemilih dan juga menempatkan pemilih dalam TPS,” kata dia.
KPU Kota Bandar Lampung telah menetapkan Daftar Pemilih Sementara (DPS) Pilkada Bandar Lampung 2024 sebanyak 788.355 pemilih tersebar di 1.443 TPS .Rinciannya pemilih laki-Laki sebanyak 392.015 jiwa dan perempuan sebanyak 396.340 jiwa.
Jumlah DPS ini mengalami penurunan 5.894 jiwa dari jumlah penduduk potensial pemilih dalam DP4 Pilkada 2024 di Kota Bandar Lampung yang diterima dari Pemerintah Pusat sebanyak 794.249 jiwa. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Janjian di Medsos, 13 Remaja Hendak Tawuran dan Balap Liar Diamankan Polisi di Way Halim
-
Modus Pura-pura Beli Motor yang Dijual di Facebook, Pria di Bandar Lampung Gasak Motor Korban
-
Pilkada Bandar Lampung 2024 Berpotensi hanya 1 Pasangan Calon, Apa Kata KPU?
-
Didukung Demokrat, Elfianah-Yugi Wicaksono Dipastikan Berlayar di Pilkada Mesuji 2024
-
Ini Nama Calon Kepala Daerah di Lampung yang Diusung Demokrat pada Pilkada 2024
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
Pilihan
-
Bernardo Tavares Cabut! Krisis Finansial PSM Makassar Tak Kunjung Selesai
-
Ada Adrian Wibowo! Ini Daftar Pemain Timnas Indonesia U-23 Menuju TC SEA Games 2025
-
6 Fakta Demo Madagaskar: Bawa Bendera One Piece, Terinspirasi dari Indonesia?
-
5 Rekomendasi HP 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Pertamax Tetap, Daftar Harga BBM yang Naik Mulai 1 Oktober
Terkini
-
Inflasi Lampung Naik, Cabai dan Ayam Jadi Biang Keladi
-
BRI Jadi Banking Partner Halal Indo 2025, Pengunjung Tembus 25 Ribu Orang
-
Inflasi Lampung September Merayap Naik, Daya Beli Masyarakat Terpukul Harga Pangan
-
Ekspor Lampung Meroket: Lemak Nabati Jadi Primadona, Amerika Serikat Pasar Utama
-
Misteri Jurang Rewel: Pencarian Ban Bekas Berujung Maut di Kedalaman Tebing Semaka Tanggamus