SuaraLampung.id - Kasat Lantas Polresta Bandar Lampung Kompol Ridho Rafika mengimbau masyarakat tidak menggunakan sepeda listrik di jalan raya.
Menurut Ridho, sepeda listrik ada tempat tersendiri atau jalan khusus sehingga tidak boleh digunakan di jalan raya.
Apabila, ada masyarakat yang masih menggunakan sepeda listrik di jalan raya, Ridho mengatakan, petugas akan langsung menegurnya.
"Kami akan tegur agar tidak digunakan di jalan raya, selain bisa membahayakan orang lain, juga dapat membahayakan penggunanya," kata dia.
Baca Juga: Pilkada Bandar Lampung 2024: Gerindra Deklarasi Dukungan ke Reihana
Ridho meminta para orang tua agar memperhatikan dan menertibkan anak-anaknya, karena pengguna sepeda listrik di Bandar Lampung cenderung lebih banyak anak di bawah umur.
"Jadi di sini juga ada peran orang tua untuk membatasi penggunaannya, dan jangan sampai digunakan ke jalan raya," kata dia.
Ridho mengatakan bahwa saat ini pihaknya terus melakukan sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat agar penggunaan sepeda listrik tidak mengganggu pengguna jalan raya serta tak membahayakan siapa pun.
"Sepeda listrik tidak aman untuk digunakan di jalan raya karena hanya dilengkapi dengan lampu utama, lampu belakang, dan reflektor. Jadi kami sarankan untuk memakainya di kawasan permukiman, jalan saat hari bebas kendaraan bermotor (car free day), kawasan wisata, dan area perkantoran," kata dia. (ANTARA)
Baca Juga: Rp98 Miliar Dana Bagi Hasil Pemkot Bandar Lampung Mandek, Pj Gubernur Buka Suara
Berita Terkait
-
Wajib Tahu! ABS pada Motor Bisa Selamatkan Nyawa Anda di Jalan Raya
-
Geram Komisi III DPR RI, Polisi Tangguhkan Guru Cabul di Bandar Lampung dengan Jaminan Sertifikat Tanah
-
5 Pengemudi Ojol Prasejahtera Peroleh Motor Listrik di PLN Electric Run 2024
-
Peringati Kecelakaan Maut Plumpang-Semper, Ratusan Benderan Kuninga Mejeng di Jalan
-
Sepeda Listrik Maarten Paes Harganya Setara 2 Mobil Bekas
Terpopuler
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Daftar 7 Artis Indonesia dan Selebgram Terseret Kasus Judi Online: Dari Wulan Guritno hingga Gunawan Sadbor
Pilihan
-
Kondisi Sepak Bola NTT, Dapil Anita Jacoba Gah yang Kritik Naturalisasi Timnas Indonesia
-
4 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Juta RAM 8 GB Terbaik November 2024
-
Ekonomi Kaltim Tumbuh Stabil 5,52 Persen YoY, Sektor Listrik dan Gas Melonjak 18,74 Persen
-
Trump Menang Pilpres AS, Beli Saham Ini Sejak 6 Bulan Lalu Bisa Cuan 191 Persen
-
Ini Kriteria UMKM yang Utangnya di Bank Bisa Dihapus
Terkini
-
Libur Nataru: KAI Siapkan 2.340 Kursi Per Hari dari Stasiun Tanjungkarang
-
Kampanye Medsos Nihil, Paslon Cagub-Cawagub Lampung Lebih Pilih Cara Konvensional
-
Beasiswa S2 untuk Jurnalis, BRI Fellowship Journalism 2025 Resmi Dibuka
-
Terjatuh Usai Jambret di Jalan ZA Pagar Alam Bandar Lampung, Pelaku Nyaris Dihakimi Massa
-
PMI Tewas di Malaysia, Sindikat Perdagangan Orang Lampung Terbongkar