SuaraLampung.id - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung menyiapkan pagu anggaran untuk pekerjaan penanganan ruas jalan pada 2024 total berjumlah Rp475,4 miliar.
Kepala Seksi Program dan Anggaran Dinas Bina Marga dan Bina Konstruksi Provinsi Lampung Angri Hasdiandi menuturkan, pagu anggaran tersebut direncanakan untuk menangani ruas jalan provinsi sepanjang 174,24 kilometer.
"Pagu anggaran itu terbagi dimana Rp415,4 miliar untuk pengerjaan jalan, dan Rp59,9 miliar untuk pemeliharaan rutin jalan," katanya.
Rincian penanganan jalan provinsi di 2024 akan ada kegiatan pembangunan, rekonstruksi, ataupun pelebaran jalan sepanjang 37,95 kilometer dengan jumlah ruas jalan yang ditangani ada 28 ruas dan pagu sebesar Rp351,5 miliar.
Baca Juga: Coklit via Video Call: Solusi KPU Bandar Lampung Jangkau Pemilih Super Sibuk
Kemudian ada juga penanganan rehabilitasi, pemeliharaan berkala jalan dengan panjang jalan yang ditangani 13,75 kilometer dan jumlah ruas jalan 14 ruas, maka pembiayaan yang dianggarkan sebanyak Rp63,9 miliar.
Lalu ada juga penanganan dalam bentuk pemeliharaan rutin jalan dan unit reaksi cepat di 122,54 kilometer di ruas jalan status milik provinsi di 15 kabupaten serta kota. Dengan pagu Rp59,9 miliar.
Ia melanjutkan adanya pembiayaan yang dianggarkan tersebut sangatlah mendukung kondisi kemantapan jalan provinsi di daerahnya.
"Pada 2023 kemarin, Lampung sangat terbantu dengan masukan pembiayaan dari Inpres Jalan Daerah (IJD) sebesar Rp444,6 miliar untuk penanganan jalan kondisi mantap 26,2 kilometer, penanganan tidak mantap 25 kilometer. Dan berkontribusi meningkatkan kondisi kemantapan jalan sebesar 1,4 persen," kata dia.
Menurut Angri, di 2023 lalu pemerintah daerah mengalokasikan anggaran penanganan jalan sebesar Rp656 miliar ditambah untuk pemeliharaan rutin jalan Rp55,4 miliar.
Baca Juga: Awasi Politik Uang! Bawaslu Lampung Selatan Siap Kawal Ketat Pilkada 2024
"Dengan adanya hal tersebut, maka kemantapan jalan di Lampung menjadi 78,67 persen di 2023 atau mengalami kenaikan 1,82 persen, dan panjang efektif jalan yang ditangani sepanjang 105,2 kilometer," katanya.
Berita Terkait
-
Segera Tayang di Bioskop, Begini Kisah di Balik Penggarapan Film Terikat Jalan Setan
-
Buat Gebrakan Lagi, Pramono Ingin Pindahkan Patung MH Thamrin ke Jalan Thamrin: Ini Simbol Jakarta
-
Main Film Bareng Taskya Namya Lagi, Luna Maya Girang Bisa Bercanda di Lokasi Syuting
-
Suka Cita Arya, Perankan Sosok Yesus di Prosesi Jalan Salib Gereja Katedral
-
Rela Iuran Selama 3 Tahun, Warga Grobogan Lakukan Perbaikan Jalan Mandiri
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Ribuan Warga Lampung Bersatu untuk Palestina: Babang Tamvan Serukan Boikot Produk Israel
-
Truk Pengangkut Rongsokan Hantam Pelabuhan Bakauheni: Diduga Rem Blong
-
Cuaca Buruk di Bandara Radin Inten II, Lion Air Mendarat di Palembang
-
Konflik Satwa-Manusia di Lampung Mengerikan: 9 Nyawa Melayang
-
Kades Ditandu 12 Km Demi Berobat: Realita Pesisir Barat Usai Lepas Status Daerah Tertinggal