SuaraLampung.id - Petugas Kodim 0429 Lampung Timur menangkap anggota TNI gadungan bernama Adi Purwanto (47) di Desa Desa Tambah Luhur, Kecamatan Purbolinggo, Kamis (23/5/2024) malam.
Dandim 0429 Lampung Timur Letkol Arm Arief Budiman mengatakan, Adi menyamar sebagai anggota TNI dengan cara mengenakan seragam dan atribut TNI.
Mengenakan seragam TNI, Adi sering mendatangi warung makan di seputaran Kecamatan Purbolinggo, Lampung Timur meminta makan.
"Motifnya hanya ingin mendapatkan makan gratis dan meminta uang sebesar Rp100.000 hingga Rp200.000," kata Arief Budiman, Jumat (24/5/2024).
Baca Juga: Kakak Beradik Kompak Mencuri Motor di Lampung Timur
Selain di Purbolinggo, Adi juga pernah melakukan hal serupa di Kecamatan Pekalongan, Kota Metro, Kecamatan Sekampung, Sekampung Udik, Sukadana, Bandar Lampung, Sukadana dan Metro Kibang.
"Pelaku membeli baju loreng TNI beserta atribut lengkapnya di Cijantung, Jakarta Timur seharga Rp. 600.000," jelas Arief Budiman.
Hasil dari penelusuran dan interogasi anggota TNI Kodim 0429 Lampung Timur, kejiwaan pelaku dinyatakan sehat bahkan pelaku memiliki keluarga anak dan istri, bahkan pelaku juga memiliki ternak sapi.
Pria yang mengaku TNI pernah ditangkap polisi di wilayah Natar, Lampung Selatan dalam kasus penjambretan handphone dan menjalani hukuman penjara selama 10 bulan.
Pihak Kodim 0429 Lampung Timur tidak memperkarakan secara hukum atau dilakukan penahanan, melainkan hanya melakukan wajib lapor setiap hari di wilayah Koramil Kecamatan Purbolinggo.
Baca Juga: Abang Jago Kebal Hukum yang Dicari Polisi Menyerahkan Diri ke Polres Lampung Timur
"Yang bersangkutan hanya kami perintahkan untuk melakukan wajib lapor setiap hari, dan atribut TNI kami amankan. Kenapa tidak kami proses hukum karena tidak ada korban yang melapor kepada pihak polisi," jelas Dandim 0429 Lampung Timur.
Kontributor : Agus Susanto
Berita Terkait
-
Tolak Pembangunan Kodim di Intan Jaya, Ini Pernyataan Sikap IPMMO Se-Jawa Bali
-
BRI Bersama Kodim Situbondo Bangun Sumur Bor untuk Penuhi Kebutuhan Warga
-
BULOG dan Kodim 1707/Merauke Salurkan Bantuan di Distrik Ilwayab
-
Terciduk di Monas Pelaku Penipuan, Naik Bajaj untuk Lihat Gladi HUT TNI Pakai PDH yang Dibeli di Pasar Turi
-
Resmi Memulai Pembangunan Kodim IKN, Pesan Jokowi: Jangan Banyak Tebang Pohon
Terpopuler
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
- Jabatan Prestisius Rolly Ade Charles, Diduga Ikut Ivan Sugianto Paksa Anak SMA Menggonggong
- Pengalaman Mengejutkan Suporter Jepang Awayday ke SUGBK: Indonesia Negara yang...
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
- Pesan Terakhir Nurina Mulkiwati Istri Ahmad Luthfi, Kini Suami Diisukan Punya Simpanan Selebgram
Pilihan
-
5 HP Redmi Sejutaan dengan Baterai Lega dan HyperOS, Murah Tapi Kencang!
-
Hak Masyarakat Adat di Ujung Tanduk, Koalisi Sipil Kaltim Mengecam Kekerasan di Paser
-
Waspada, Kebiasaan Matikan Lampu Motor di Siang Hari Bisa Berujung Bui
-
Kenaikan PPN 12% Jadi Nestapa Kelas Menengah, Orang Kaya Sulit Dipajaki?
-
Pusing Dah! Isu Dipecat, Shin Tae-yong Dibebankan Menang Lawan Arab Saudi di Tengah Rekor Buruk Timnas Indonesia
Terkini
-
Bersih-Bersih Polri! 7 Anggota Polres Mesuji Diberhentikan Tidak dengan Hormat
-
Kota Metro Raih Penghargaan Kepatuhan Penyelenggaraan Pelayanan Publik Tertinggi dari Ombudsman RI
-
Gajah Liar Obrak-Abrik Makam di Lampung Barat, Warga Geger
-
Bansos Lampung Ditunda Jelang Pilkada 2024, Antisipasi Politisasi Bantuan?
-
Buron Pengeroyok Hingga Tewas di Acara Organ Tunggal di Metro Tertangkap di Sumsel