SuaraLampung.id - Seorang bayi ditemukan di area jalan di bekas kantor lama PTPN VII Afdeling 4 Kebon Way Lima, Kecamatan Pugung, Kabupaten Tanggamus, Jumat (26/1/2024), sekitar pukul 11.40 WIB.
Kapolsek Pugung Iptu Ori Wiryadi mengatakan, bayi berjenis kelamin laki-laki itu ditemukan dalam keadaan hidup oleh warga bernama Andryansyah (21).
Iptu Ori menjelaskan, awalnya Andryansyah hendak mengambil air melihat sebuah bungkusan kantong plastik hitam di pinggir jalan.
Setelah mendekati bungkusan tersebut, dia menemukan bayi berjenis kelamin laki-laki yang dibungkus dengan kain gendong bermotif batik warna cokelat di dalam plastik hitam.
Baca Juga: Awas Banyak Pohon Tumbang di Jalinbar Tanggamus-Krui
"Andryansyah segera membawa bayi tersebut ke rumah Kadus Implesmen Pekon Tangkit Serdang. Di tempat itu, Zakaria melaporkan kejadian ini ke Polsek Pugung untuk penanganan lebih lanjut," jelas Iptu Ori dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com.
Di tempat kejadian, petugas menemukan satu buah plastik warna hitam, satu buah kain bermotif batik warna coklat, dan satu buah kain perlak warna kuning.
Polsek Pugung kini melakukan penyelidikan lebih lanjut untuk mengungkap identitas dan motif di balik penelantaran bayi tersebut.
Pihak kepolisian juga terus melakukan berbagai upaya mengungkapkan kasus pembuangan bayi laki-laki tersebut dengan melakukan pemeriksaan terhadap sejumlah saksi dan berkoordinasi dengan dinas terkait.
Atas kejadian ini, dia berharap, agar kejadian serupa tidak terulang kembali di Kabupaten Tanggamus dan meminta, agar masyarakat lebih peduli lagi terhadap lingkungan di sekitar.
Baca Juga: Truk dan Motor Terlibat Kecelakaan di Pugung Tanggamus, Satu Orang Meninggal Dunia
"Saya juga meminta agar masyarakat tidak melakukan kegiatan yang dapat melanggar hukum," imbau Kapolsek.
Berita Terkait
-
Salah Embrio, Salah Anak: Kisah Ibu Australia yang Melahirkan Bayi Milik Pasien Lain
-
Lindungi Otak Si Kecil dari Kernikterus: Panduan Lengkap untuk Orang Tua
-
Berapa Usia Ideal Perempuan Program Bayi Tabung? Ini Penjelasan Dokter
-
Dukungan Sosial atau Ilusi Sosial? Realita Psikologis Ibu Baru
-
5 Cara Mencegah Bayi Dicium Orang Lain saat Kumpul Lebaran, Waspada Bahayanya
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- 7 Rekomendasi Sabun Pemutih Wajah, Harga Terjangkau Kulit Berkilau
Pilihan
-
PT LIB Wajib Tahu! Tangan Dingin Eks Barcelona Bangkitkan Liga Kamboja
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
Terkini
-
Ribuan Warga Lampung Bersatu untuk Palestina: Babang Tamvan Serukan Boikot Produk Israel
-
Truk Pengangkut Rongsokan Hantam Pelabuhan Bakauheni: Diduga Rem Blong
-
Cuaca Buruk di Bandara Radin Inten II, Lion Air Mendarat di Palembang
-
Konflik Satwa-Manusia di Lampung Mengerikan: 9 Nyawa Melayang
-
Kades Ditandu 12 Km Demi Berobat: Realita Pesisir Barat Usai Lepas Status Daerah Tertinggal