SuaraLampung.id - Para pelaku perusakan Pos Satpol PP di Taman Merdeka, Kota Metro, Provinsi Lampung, ditangkap aparat Polres Metro.
Pelaku yang ditangkap aparat Satuan Reserse Kriminal Polres Metro berjumlah dua orang berinisial FK (20) dan IG (26).
FK merupakan warga Kelurahan Imopuro, Kecamatan Metro Pusat, Kota Metro, dan pelaku IG merupakan warga Taman Sari Kota Pangkal Pinang.
Kasat Reskrim Polres Metro Iptu Rosali mengatakan, aksi perusakan Pos Satpol PP di Taman Merdeka Metro terjadi pada Minggu (14/1/2024).
Baca Juga: Jual Ganja dan Sabu dengan Cara COD, 3 Pemuda di Metro Ditangkap Lagi Giting
Anggota Satpol PP Kota Metro yang sedang melaksanakan piket di Pos Taman Merdeka mendengar suara kaca pecah.
Setelah dicek, ada yang melempar jendela pos menggunakan satu buah botol minuman keras jenis SAMPOERNA sehingga mengakibatkan kaca jendela sebelah kanan pos pecah.
Sejumlah anggota Satpol PP melihat ada dua orang berboncengan sepeda motor pergi ke arah RSUD A Yani Metro. Mereka kemudian melaporkan kejadian ini ke Polres Metro.
Petugas Polres Metro lalu melakukan penyelidikan hingga diketahui pelaku yang melakukan perusakan yaitu FK (20) dan IG (26).
"Berdasarkan informasi, kedua pelaku merupakan anak punk yang sering berada di lapangan samber park," ujar Rosali.
Baca Juga: Lebih dari 500 APK Melanggar Aturan di Metro Ditertibkan Tim Gabungan
Lalu pada Sabtu (20/1/2024) malam, Tim Tekab 308 Polres Metro menangkap pelaku FK dan IG. Kedua pelaku dijerat dengan Pasal 170 KUHPidana dengan ancaman penjara maksimal 5 tahun 6 bulan.
Berita Terkait
-
Jual Ganja dan Sabu dengan Cara COD, 3 Pemuda di Metro Ditangkap Lagi Giting
-
Lebih dari 500 APK Melanggar Aturan di Metro Ditertibkan Tim Gabungan
-
Kartu Memori HP Hilang, Isi Video tak Senonoh Tersebar, Korban Diperas Pelaku
-
Bukan Menambah Personel Polisi, Ini Cara Cak Imin Turunkan Angka Kriminalitas Jika Jadi Wapres
-
8 Ruas Jalan di Kota Metro Ditutup di Malam Pergantian Tahun, Ini Titik-titiknya
Terpopuler
- Eks Pimpinan KPK: Ustaz Khalid Basalamah Bukan Saksi Ahli, Tapi Terlibat Fakta Kuota Haji
- Jahatnya Sepak Bola Indonesia, Dua Pemain Bidikan Persija Ditikung di Menit Akhir
- 5 Rekomendasi HP Infinix RAM 8 GB Mulai Rp1 Jutaan: Layar AMOLED, Resolusi Kamera Tinggi
- 45 Kode Redeem FF Terbaru 30 Juni: Ada Emote Keren dan Bundle Menarik
- Siapa Lionel de Troy? Calon Bintang Timnas Indonesia U-17, Junior Emil Audero
Pilihan
-
5 Rekomendasi Parfum Murah Wangi Tahan Lama, Cocok untuk Pelajar dan Mahasiswa
-
APBN Bakal Tekor Imbas Beban Subsidi Listrik Terus Melonjak
-
Spesifikasi dan Harga Robot Polisi yang Viral di HUT ke-79 Bhayangkara
-
5 Sepatu Lokal Mulai Rp50 Ribuan yang Wajib Dikoleksi, Modis buat Tunjang Aktivitas
-
5 Sepatu Lari Lokal Mulai Rp100 Ribuan, Tampil Stylish Bikin Olahraga Jadi Trendi
Terkini
-
Nilai Tes Siswa Lampung Miris! Ketua Komisi V DPRD Usul Evaluasi Pendidikan
-
Skandal Bank BUMN di Pringsewu: Rp17 Miliar Dana Nasabah Raib, Mobil & Aset Disita
-
Lampung Gas Pol Program 3 Juta Rumah, Ini Progresnya
-
4 Kg Ganja Diamankan di Tol Lampung: Terungkap Modus Penyelundupan dalam Bus
-
Inflasi Lampung Tinggi di Juni 2025, Ini Penyebabnya