SuaraLampung.id - Musim Pemilu biasanya bakal menyisakan cerita sedih bagi calon anggota legislatif (caleg) yang gagal duduk di kursi wakil rakyat.
Kadangkala kegagalan ini membuat sejumlah caleg mengalami stres bahkan depresi sehingga harus mendapat perawatan secara kejiwaan.
Terkait hal ini, Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Daerah Provinsi Lampung menyatakan tidak memberikan pelayanan khusus bagi caleg gagal yang mengalami gangguan jiwa.
"Tidak ada persiapan khusus di RSJ, kami bekerja sesuai tupoksi saja," kata Direktur RSJ Daerah Provinsi Lampung dr. Nuyen Meutia Fitri, Mars, Jumat (24/11/2023).
RSJD Provinsi Lampung memiliki 162 tempat tidur sebagaimana data yang terdaftar pada Kementerian Kesehatan (Kemenkes).
Sesuai bangsalnya, tempat tidur di RSJ ada untuk pria dan wanita serta anak-anak tidak ada yang khusus untuk menampung caleg gagal yang mengalami gangguan kejiwaan.
Dalam memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat, Nuyen mengatakan, RSJ tidak pernah menanyakan apakah pasien tersebut gagal caleg atau bukan dan sebagainya.
"Kami tidak pernah tanya caleg atau tidak tapi sesuai identitas siapa namanya, rumahnya dimana, bisa pakai BPJS, jadi kami akan lakukan sesuai tata laksana yang biasa dilaksanakan di sini," kata dia.
Begitu pula untuk pelayanan kesehatan, RSJ akan melakukan perawatan sebagaimana fungsinya, yakni untuk rawat inap dan rawat jalan yang ditangani oleh para dokter di sini.
Baca Juga: Daftar Caleg Partai Ummat DPRD Provinsi Lampung Periode 2024-2029
"Jadi kalau ada pasien kami akan obati seperti biasa. Untuk yang khusus caleg-caleg ya enggak ada, bukan hanya caleg yang dirawat tapi semua warga terkena gangguan jiwa kami layani," kata dia. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Daftar Caleg Partai Ummat DPRD Provinsi Lampung Periode 2024-2029
-
Bacaleg Mantan Terpidana Dicoret dari DCT, Dua Parpol di Lampung Ajukan Gugatan
-
Daftar Caleg PPP DPRD Provinsi Lampung Periode 2024-2029
-
Daftar Caleg Perindo DPRD Provinsi Lampung Periode 2024-2029
-
Daftar Caleg PSI DPRD Provinsi Lampung Periode 2024-2029
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 10 Rekomendasi Skincare Wardah untuk Atasi Flek Hitam Usia 40 Tahun ke Atas
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
Tarif Tol Bakauheni-Terbanggi Besar Naik Akhir Bulan, Rincian Lengkap Biaya Terbarunya
-
Sat Set Promo Indomaret! 11 Snack & Yogurt Viral Mulai Rp3 Ribuan, Wajib Borong
-
Dukung Pertumbuhan di Sektor Riil, BRI Fasilitasi Sindikasi Pembiayaan untuk PT SSMS
-
Badan Informasi Geospasial Berikan Penghargaan Bhumandala Award 2025 Kepada Pemkot Metro
-
Apresiasi Global, BRI Raih 3 Penghargaan di Asia Sustainability Reporting Awards 2025