SuaraLampung.id - Kantor Perwakilan Bank Indonesia (Kpw BI) Provinsi Lampung mengatakan inflasi di Lampung masih terkendali di kisaran 3 plus minus 1 persen hingga Oktober 2023.
Kepala Perwakilan BI Provinsi Lampung, Budiyono mengatakan, keberhasilan sejumlah daerah di Lampung mengendalikan inflasi patut diapresiasi.
Kata dia, ada dua daerah di Lampung yang masuk nominasi sebagai daerah pengendali inflasi terbaik di Sumatera. Dua daerah itu yakni Kota Metro dan Kabupaten Mesuji.
Untuk mencapai pengendalian inflasi yang efektif menurut Budiyono dibutuhkan andil dari seluruh anggota Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) se-Provinsi Lampung.
Baca Juga: Percepat Pembuatan Dokumen Ekspor Pertanian, Lampung Sudah Terapkan E-OKKPD
Karena itu, pihaknya juga menggelar pengembangan kapasitas (capacity building) bersama TPID se-Lampung guna pengendalian inflasi.
"Kegiatan capacity building ini juga mengungkap peran Provinsi Lampung dalam hilirisasi pangan," ujar Budiyono, Kamis (23/11/2023).
Dari hasil evaluasi, lanjutnya, aspek proses dan dampak kinerja TPID Provinsi Lampung 2022 lebih tinggi dari Provinsi Bengkulu.
Meski demikian aspek program unggulan TPID Lampung perlu didorong ke depan. Dia pun berharap kegiatan capacity building ini dapat mendorong inovasi program unggulan TPID yang bersifat lebih struktural dan berdampak, mengetahui arah kebijakan nasional terkait hilirisasi pangan.
Selain itu, anggota TPID juga perlu memahami pentingnya peran BUMD sebagai operator dari komoditas pangan strategis dalam rangka stabilisasi harga. (ANTARA)
Baca Juga: 448 Personel Polres Lampung Selatan Siap Amankan Natal dan Tahun Baru 2024
Berita Terkait
-
Gapai Kebebasan Finansial di Masa Depan Lewat Investasi dan Trading Saham di BRIGHTS
-
Imabsi Gelar Kelas Karya Batrasia ke-6, Bahas Repetisi dalam Puisi
-
Siapa Yintho Schroder? Bek Keturunan Lampung 1,97 Meter Punya Tekel Maut, Suksesor Mees Hilgers
-
Adakan PTKO II, Imabsi FKIP Unila Bekali Anggota agar Paham Renstra dan LPJ
-
Mendagri Apresiasi Inflasi Nasional Terkendali, Oktober 2024 Capai 1,71 Persen
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
IRT Tipu Pengusaha Minyak Goreng Rp94 Juta, Ditangkap Dekat SD di Tulang Bawang
-
Gagal Selundupkan BBL, Pria Ini Malah Ditangkap Bawa Sabu dan Ganja di Pesisir Barat
-
Pilkada Bandar Lampung 2024: KPU Gelar Simulasi Pemungutan Suara di Lapas, Ini Tujuannya
-
Pasar Natar Lampung Selatan Kini Ramah Disabilitas, Apa Saja Fasilitasnya?
-
"Kampus Bobrok": 2 Mahasiswa UM Metro Dikriminalisasi Usai Kritik Fasilitas