SuaraLampung.id - Sebanyak 100 penyandang disabilitas di Kabupaten Pesawaran mendapat bantuan dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung dalam Program Pelayanan Sosial Jejaring Masyarakat atau Yansos Jejama.
Bantuan yang diterima para penyandang disabilitas antara lain berupa 25 kursi roda, empat alat bantu dengar, tiga tongkat kaki tiga, dua kruk, serta tiga tongkat netra.
Kepala Dinas Sosial Provinsi Lampung Aswarodi mengatakan, program Yansos Jejama mencakup penyelenggaraan pelayanan jemput bola bagi penyandang disabilitas.
"Dalam kegiatan Yansos Jejama ini kami mencari dan mendatangi para penyandang disabilitas di desa dan kecamatan untuk diberi layanan rehabilitasi seperti layanan rehabilitasi yang ada di dalam panti," katanya.
Baca Juga: Langkah Pemprov Lampung Tekan Harga Pangan hingga Akhir Tahun
Penyelenggaraan kegiatan Yansos Jejama, menurut dia, melibatkan tenaga medis dari Rumah Sakit Umum Abdul Moeloek, perawat kejiwaan, psikolog, dan pekerja sosial.
"Kegiatan ini akan diawali dengan pemeriksaan oleh tim medis untuk menentukan derajat disabilitas, dilanjutkan dengan penilaian oleh psikolog dan pekerja sosial, yang hasilnya nanti akan berbentuk rekomendasi intervensi yang diberikan kepada penyandang disabilitas," ia menjelaskan.
Dia mengatakan bahwa Yansos Jejama menyediakan layanan pemeriksaan kesehatan, konsultasi, dan rujukan bagi penyandang disabilitasi atau penyandang masalah kesejahteraan sosial yang membutuhkan.
"Ini dilakukan dengan tujuan untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia, dan mengembangkan upaya perlindungan anak, pemberdayaan perempuan, dan penyandang disabilitas guna mewujudkan masyarakat yang sejahtera," demikian Aswarodi. (ANTARA)
Baca Juga: Umumkan Penunggak Pajak di SPBU, Ketua DPRD Lampung: Kebijakan Nyeleneh
Berita Terkait
-
Didukung Prabowo, RK Sesumbar Warga Jakarta Bisa Dapat Bansos Dobel Jika Pilih Dirinya
-
43.700 Tewas di Gaza, AS Tekan Israel Buka Akses Bantuan
-
Bantuan untuk Gaza Terendah Sepanjang Tahun, PBB: Sangat Tidak Memadai!
-
Sempat Bilang Lanjut, Begini Respons Mensos Gus Ipul Dengar Mendagri Bakal Tunda Penyaluran Bansos Selama Pilkada
-
Besok Kemendagri Rilis SE Penundaan Penyaluran Bansos, Kecuali Daerah Terdampak Bencana
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
IRT Tipu Pengusaha Minyak Goreng Rp94 Juta, Ditangkap Dekat SD di Tulang Bawang
-
Gagal Selundupkan BBL, Pria Ini Malah Ditangkap Bawa Sabu dan Ganja di Pesisir Barat
-
Pilkada Bandar Lampung 2024: KPU Gelar Simulasi Pemungutan Suara di Lapas, Ini Tujuannya
-
Pasar Natar Lampung Selatan Kini Ramah Disabilitas, Apa Saja Fasilitasnya?
-
"Kampus Bobrok": 2 Mahasiswa UM Metro Dikriminalisasi Usai Kritik Fasilitas